Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Jangan Minta Korban Kekerasan Seksual Melupakan Hal Buruk yang Dialaminya"

Kompas.com - 13/05/2014, 05:44 WIB
Hindra Liauw

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pakar psikologi forensik Reza Indragiri meminta masyarakat tidak meminta para korban kekerasan seksual melupakan kejahatan yang mereka alami itu. Dia mengatakan, mustahil bagi para korban untuk melupakan tindak kekerasan seksual itu. Secara alamiah, korban akan terus mengingat kejadian buruk tersebut.

Sebaliknya, para orangtua dan kerabat di sekitar korban perlu membantu mereka untuk menjadi lebih tangguh. "Sehingga, ketika mengingat (kekerasan seksual tersebut), ia dapat melihat dalam kacamata yang lebih positif," kata Reza dalam wawancara dengan Kompas TV, Senin (12/5/2014) malam.

Reza mengatakan, korban kekerasan seksual juga cenderung mengalami perubahan perilaku. Misalnya, sebut dia, keenganan korban untuk bersekolah. Ada pula korban yang merasa trauma ketika membuka celana. Karenanya, dia meminta para orangtua membantu korban kekerasan seksual secara bertahap untuk perlahan keluar dari keterpurukannya.

Keluarga, kata Reza, memberi contoh cara, yakni dapat kembali mengajak anak-anak korban kekerasan seksual ini bermain. Selain itu, mintalah teman-teman korban untuk datang ke rumah dan mengajaknya bermain. "Bagaimanapun, ada pintu-pintu kesenangan yang dia bisa temukan," ujar dia.

Pencegahan

Maraknya kasus kekerasan seksual pada anak, imbuh Reza, harus menjadi pelajaran bagi para orangtua untuk mengajarkan anak menghargai tubuhnya sendiri. "Ajarkan anak sehingga menganggap tubuhnya sesuatu yang sakral dan harus dijaga," kata dia.

Tanpa bermaksud menggurui, Reza mengatakan, fakta bahwa ada korban yang bersedia mengikuti keinginan "predator" anak adalah indikasi kegagalan orangtua dalam memberikan pemahaman pentingnya menjaga tubuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi 'Effect'

PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi "Effect"

Nasional
Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Nasional
Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com