Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pak Jokowi, Jangan Pulang Dulu, Pak"

Kompas.com - 29/08/2015, 15:38 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo bersama ibu negara Iriana Widodo, Sabtu (29/8/2015), membagi-bagikan paket sembilan bahan pokok (sembako) untuk warga Kampung Rawa, Jakarta Pusat.

Tak jauh berbeda dengan saat dia masih menjabat sebagai Gubernur DKI, warga Ibu Kota kali ini pun menyambut kehadiran Jokowi dengan sangat antusias. Mulai dari anak kecil hingga warga lanjut usia berhamburan ke luar rumah sekadar untuk melihat kedatangan Kepala Negara. 

Meskipun banyak personel Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) serta aparat kepolisian dari Polres Jakarta Pusat, warga tetap merangsek dan berupaya mendekati Jokowi, apalagi ketika Jokowi akan masuk ke mobil.  "Pak Jokowi..., jangan pulang dulu, Pak," kata seorang ibu.

Presiden memang hanya sekitar lima menit di lokasi itu. Sementara itu, pembagian paket sembako di daerah itu dilanjutkan oleh pengurus RW setempat.

Setelah masuk ke dalam mobil, ternyata Jokowi membuka kaca mobilnya dan membagi-bagikan buku tulis dan kaus kepada anak-anak di sana.

Puluhan Paspampres bersama petugas kepolisian pun terlihat kewalahan mengamankan warga-warga yang hendak mendekati Jokowi. "Yang tertib, Bu. Yang tertib," kata seorang anggota Paspampres.

"Jokowi... Jokowi... Jokowi... Jokowi," seru anak-anak di sana. "Ayo yang sudah dapat buku, gantian," kata Jokowi menenangkan keramaian anak-anak. "Ini baru Pak Jokowi yang peduli sama kita. Yeaay," seru seorang warga.

Kemudian, sekitar pukul 14.30, Jokowi beserta Ibu Negara melanjutkan pembagian sembako ke Tanah Tinggi, Johar Baru, yang letaknya tak jauh dari Kampung Rawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com