Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertemuan Prabowo dan Menlu China Berlangsung Tertutup di Kemenhan

Kompas.com - 18/04/2024, 13:43 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertemuan antara Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden pemenang pemilihan presiden (Pilpres) 2024, Prabowo Subianto dan Menteri Luar Negeri (Menlu) China, Wang Yi digelar secara tertutup di Kantor Kementerian Pertahanan RI, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (18/4/2024).

Wang Yi menemui Prabowo setelah lebih dahulu bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat pada Kamis pagi.

Pantauan Kompas.com di lokasi, Wang Yi beserta para stafnya tiba sekira pukul 11.00 WIB dan disambut langsung oleh Prabowo.

Keduanya berjabat tangan sembari melempar senyum ke awak media di depan Gedung Jenderal Soedirman Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

Baca juga: Soal Resolusi Gencatan Senjata di Gaza, Menlu China Sebut AS Pakai Hukum Internasional Sesuai Keinginannya Saja

Pertemuan digelar sekitar satu jam, hingga Wang Yi dan para stafnya keluar. Tetapi, tidak ada sesi tanya jawab dengan wartawan.

Keluarnya Wang Yi dan para staf juga ditandai genderang drum band. Namun, awak media baru menyadari keluarnya Wang Yi setelah genderang drum band usai.

Para awak media kemudian meninggalkan Gedung Jenderal Soedirman.

Sebelumnya, Wang Yi menemui Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan.

Baca juga: Setelah Bertemu Jokowi, Menlu China Wang Yi Akan Temui Prabowo

"Menlu China Wang Yi baru saja melakukan kunjungan kehormatan kepada Bapak Presiden, dan pagi tadi sudah melakukan pertemuan bilateral dengan saya," ujar Menlu Retno Marsudi, Kamis.

"Dan setelah bertemu Bapak Presiden, akan bertemu Menhan," katanya lagi.

Menlu Retno juga menyampaikan, pada Jumat (19/4/2024) besok, Menlu Wang Yi juga akan menghadiri pertemuan High-level Dialogue and Cooperation Mechanism (HDCM) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Dalam pertemuan itu, Indonesia akan diwakili oleh Menlu Retno dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

Sementara itu, Menlu Wang Yi akan memimpin delegasi dari China.

Baca juga: Menlu Retno Bertemu Menlu Wang Yi, Bahas Kerja Sama Ekonomi dan Situasi Timur Tengah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com