Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar-Mahfud Bakal Diberi Penghargaan Tokoh Pemersatu Bangsa Oleh TPN

Kompas.com - 03/01/2024, 13:30 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan diberikan penghargaan sebagai tokoh pemersatu bangsa dalam acara Konser Lilin Putih, yang diselenggarakan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, di Balai Sarbini, Jakarta, Rabu (3/1/2024).

Ketua TPN Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid menyampaikan, acara ini diselenggarakan sekaligus merayakan Natal dan Tahun  Baru 2024. Ganjar dan Mahfud dijadwalkan hadir pada acara ini.

"Konser perayaan Natal dan Tahun Baru ini juga menghadirkan acara dengan unsur utama religi umat Kristiani dan perpaduan penampilan dari berbagai budaya, sebagai lambang perdamaian dan persatuan bangsa,” kata Arsjad dalam keterangannya, Rabu.

Baca juga: Hari Ketiga 2024, Ganjar-Mahfud Akan Hadiri Konser Lilin Putih

Menurur dia, para ketua umum beserta sekretaris jenderal partai politik pengusung dan pendukung Ganjar-Mahfud akan hadir pada saat acara.

Ia mengatakan, bagi umat Kristiani, Desember adalah bulan penuh makna, di mana perayaan Natal dirayakan penuh sukacita.

"Natal, bukan hanya merayakan kelahiran Yesus Kristus, juga mewakili nilai-nilai universal seperti kebaikan, persatuan, dan perdamaian," jelas dia.

Baca juga: Bandingkan Program Bansos Ganjar dengan Makan Siang Prabowo, PDI-P Singgung Soal Kemampuan Anggaran

Lebih jauh, lanjut Arsjad, pada masa konstestasi politik sekarang sering terjadi ketegangan di antara masyarakat karena perbedaan pendapat dan pilihan.

Menurutnya, Ganjar-Mahfud dianggap sebagai tokoh yang membawa persatuan dan perdamaian di Indonesia. 

"Konser ini tidak hanya untuk merayakan kelahiran Yesus Kristus, juga menjadi perayaan persatuan dan kebhinekaan, perayaan keanekaragaman, termasuk keragaman pilihan politik di Indonesia sehingga terciptanya suasana harmonis yang penuh kedamaian di antara seluruh umat beragama Indonesia,” ungkap Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) non-aktif ini.

Baca juga: TKN Minta Ganjar dan Hasto Belajar APBN Sebelum Tuding Prabowo Tambah Utang

Pada kesempatan itu, akan diserahkan penghargaan kepada para "Tokoh Pembawa Damai Indonesia" dari kalangan umat Kristiani, Islam, Hindu, Budha, Konghuchu dan Aliran Kepercayaan.

Sebagai informasi, acara akan disemarakkan oleh penyanyi Ellfonda Mekel yang dikenal dengan Once Mekel.

Once juga tercatat sebagai calon legislatif (caleg) PDI Perjuangan Dapil Jakarta II.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Eks Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin Mangkir dari Panggilan KPK

Eks Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin Mangkir dari Panggilan KPK

Nasional
Kementan Era SYL Diduga Beri Auditor BPK Rp 5 Miliar demi Opini WTP, Anggota DPR: Memalukan

Kementan Era SYL Diduga Beri Auditor BPK Rp 5 Miliar demi Opini WTP, Anggota DPR: Memalukan

Nasional
Sekjen DPR Indra Iskandar Minta KPK Tunda Pemeriksaan

Sekjen DPR Indra Iskandar Minta KPK Tunda Pemeriksaan

Nasional
Pansel Capim KPK Masih Digodok, Komposisinya 5 Unsur Pemerintah dan 4 Wakil Masyarakat

Pansel Capim KPK Masih Digodok, Komposisinya 5 Unsur Pemerintah dan 4 Wakil Masyarakat

Nasional
Bukan Pengurus Pusat PDI-P, Ganjar Disarankan Bikin Ormas agar Tetap Eksis di Politik

Bukan Pengurus Pusat PDI-P, Ganjar Disarankan Bikin Ormas agar Tetap Eksis di Politik

Nasional
Korlantas Polri Kerahkan 1.530 Personel BKO untuk Agenda World Water Forum Bali

Korlantas Polri Kerahkan 1.530 Personel BKO untuk Agenda World Water Forum Bali

Nasional
Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Selandia Baru

Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Selandia Baru

Nasional
Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Nasional
Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Nasional
Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Nasional
PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

Nasional
Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Nasional
Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com