Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Ini 7 Prestasi Pertamina International Shipping yang Harumkan Indonesia

Kompas.com - 23/12/2023, 21:00 WIB
Hotria Mariana,
Sheila Respati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Selama tujuh tahun berdiri, PT Pertamina International Shipping (PIS) selaku SubHolding Integrated Marine Logistics dari PT Pertamina (Persero) telah mencatatkan sejumlah prestasi membanggakan yang turut mengharumkan Indonesia di kancah internasional.

Chief of Executive (CEO) PIS Yoki Firnandi menuturkan bahwa selain menyokong ketahanan energi nasional, pihaknya juga melakukan sejumlah gebrakan.

“Pada 2023, PIS bertransformasi sehingga sukses menaikkan revenue, mencetak laba secara signifikan, melakukan ekspansi pasar global secara masif untuk menambah porsi noncaptive market, serta rute internasional yang kini berlipat ganda,” tuturnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (23/12/2023).

Berikut adalah tujuh prestasi signifikan yang menjadi tolok ukur keberhasilan kinerja PIS selama ini.

1. Pengelolaan armada dengan jumlah tanker terbesar di Asia Tenggara

PIS saat ini mengoperasikan sebanyak 329 tanker, dengan 95 tanker di antaranya merupakan kapal milik dan 59 tanker lainnya telah memenuhi kualifikasi internasional untuk berlayar di mancanegara.

Dengan ratusan armada tersebut, PIS menjadi perusahaan perkapalan dengan pengelolaan armada tanker terbesar di Asia Tenggara.

Bahkan, beberapa tanker raksasa milik PIS masuk ke dalam jajaran kapal tanker raksasa dunia, antara lain VLCC Pertamina Pride, VLCC Pertamina Prime, dan VLCC Pioneer, serta kapal LPG dual tanker ramah lingkungan pertama di Indonesia, yaitu VLGC Pertamina Gas Amaryllis.

“PIS masih akan menambah armadanya secara signifikan pada tahun mendatang untuk mewujudkan visi menjadi yang terdepan di Asia,” ujar Yoki.

Salah satu kapal tanker Pertamina International Shipping. Dok. Pertamina International Shipping Salah satu kapal tanker Pertamina International Shipping.

2. Urat nadi virtual distribusi energi Indonesia

Penambahan armada tanker PIS tidak hanya untuk mendorong pertumbuhan bisnis perusahaan di pasar global, tetapi juga untuk menyokong ketahanan energi nasional.

Indonesia yang dikelilingi oleh lautan memiliki tantangan tersendiri dalam pendistribusian energi secara merata hingga ke pelosok Tanah Air.

Ratusan kapal PIS dalam setahun terhitung bisa mendistribusikan energi berupa minyak mentah dan bahan bakar minyak (BBM) sebanyak 1,5 miliar hingga 1,6 miliar liter. Hal ini untuk memastikan energi bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia.

Baca juga: Kementerian ESDM dan Pertamina Patra Niaga Tinjau Langsung Kesiapan Layanan Energi saat Nataru

3. Berlayar di 50 rute internasional

PIS terus mendorong peningkatan kualitas tanker untuk memenuhi standar global. Sejumlah kapal PIS sukses mendapatkan sertifikasi internasional, mulai dari Paris MoU, SIRE, hingga USCG.

“Kapal-kapal PIS sukses mengibarkan bendera Merah Putih di sejumlah pelabuhan mancanegara, seperti Amerika dan Eropa. Ini membuktikan pelaut-pelaut PIS memiliki kualitas yang tak perlu diragukan untuk bersaing di internasional,” kata Yoki.

Jalur pelayaran internasional yang ditempuh oleh kapal-kapal PIS yang bermula dari 11 rute pada 2021 bertumbuh pesat dan menjadi 50 rute internasional per November 2023.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Korlantas Polri Kerahkan 1.530 Personel BKO untuk Agenda World Water Forum Bali

Korlantas Polri Kerahkan 1.530 Personel BKO untuk Agenda World Water Forum Bali

Nasional
Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Selandia Baru

Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Selandia Baru

Nasional
Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Nasional
Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Nasional
Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Nasional
PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

Nasional
Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Nasional
Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

Nasional
Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

Nasional
KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait 'Food Estate' Ke Kementan

KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait "Food Estate" Ke Kementan

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Sewa 'Private Jet' SYL Rp 1 Miliar

Pejabat Kementan Tanggung Sewa "Private Jet" SYL Rp 1 Miliar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com