Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
SOROT POLITIK

Soal Bantuan Gizi Prabowo-Gibran, Dewan Pakar TKN: Pemenuhan Gizi Penting Cegah Stunting

Kompas.com - 06/12/2023, 11:53 WIB
F Azzahra,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran), Rina Adeline Sumantri mengatakan, penyampaian Gibran terkait asam folat adalah bentuk edukasi kesehatan untuk publik.

Pasangan tersebut, sebut dia, akan menghadirkan banyak program gizi gratis untuk ibu hamil dan bayi lima tahun (balita) di Indonesia.

"Meski ada sedikit keliru dalam pengucapan, ini adalah edukasi yang penting. Pemenuhan kebutuhan gizi saat hamil penting untuk mencegah stunting pada bayi. Hal ini menjadi alasan mengapa Prabowo-Gibran membentuk program bantuan gizi untuk ibu hamil dan balita," kata Rina dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (6/12/2023).

Rina menjelaskan, salah satu bentuk dari program gizi tersebut adalah pemberian asam folat dan vitamin D.

"Pemberian asam folat dan vitamin D ini menjadi ide yang menarik. Selain itu, direncanakan akan diadakan pemeriksaan rutin selama 6 kali pada masa kehamilan," tutur Rina.

Baca juga: Bekas Posko Pemenangan Khofifah-Emil Jadi Posko TKD Prabowo-Gibran di Jatim

Menurutnya, pemberian asam folat dan vitamin D penting dalam mencegah stunting pada anak.

"Asam folat adalah salah satu jenis vitamin B kompleks yang diperlukan ibu hamil. Vitamin ini miliki banyak manfaat, seperti membentuk sistem saraf pada janin, membentuk plasenta, mencegah anemia, mencegah keguguran, hingga menurunkan risiko preeklamsia," terang Rina.

Selain itu, ia menekankan manfaat asam folat dan vitamin D dalam menunjang penyerapan kalsium, menjaga fungsi otot, dan membantu pertumbuhan gigi pada janin. Hal ini sejalan dengan target Prabowo-Gibran untuk mempercepat penurunan stunting di Indonesia.

"Targetnya, dalam waktu 3-5 tahun terjadi penurunan stunting hingga mencapai angka dibawah 10 persen. Selain itu, menurunkan angka kematian balita yang sampai saat ini angkanya cukup tinggi, yakni 21 bayi per seribu kelahiran," jelas Rina.

Untuk mencapai target itu, sebut dia, salah satu caranya adalah lewat pemenuhan gizi pada ibu hamil dan balita.

"Kami harap ke depannya Indonesia bisa melahirkan generasi muda yang berkualitas untuk masa depan Indonesia," tuturnya.

Baca juga: Ridwan Kamil Ingin Manfaatkan Media Sosial untuk Sampaikan Gagasan Prabowo-Gibran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com