Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Kompas.com - 08/05/2024, 19:00 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ajang balap sepeda jarak jauh Cycling de Jabar (CdJ) 2024 kembali hadir pada 25 Mei 2024. Dalam edisi ketiga ini, rute anyar sepanjang 213 kilometer (km) ditawarkan untuk mempromosikan pesona Jawa Barat (Jabar) sembari terus mencari bibit pesepeda baru.

Kepala Dinas Olahraga (Kadispora) Jabar Asep Sukmana menjamin jalur baru akan menawarkan sensasi bagi peserta. 

Ia mencontohkan, tanjakan dan turunan di sekitar Kuningan-Ciamis yang menantang untuk dilintasi. Oleh karena itu, Asep yakin CdJ 2024 bakal tetap sangat kompetitif.

”Dalam dua ajang sebelumnya, aura kompetisi sangat besar. Juaranya selalu berbeda. Tahun ini, kami menyiapkan total hadiah Rp 240 juta,” katanya melansir dari kompas.id, Kamis (14/3/2024).

Adapun ajang balap itu dibuka Penjabat (Pj) Gubernur Jabar Bey Machmudin bersama Wakil Pemimpin Redaksi Kompas Adi Prinantyo dan Kadispora Jabar Asep Sukmana yang saling menggenggam kepalan tangan di atas podium khusus di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (14/3/2024).

Baca juga: Cycling de Jabar 2024 Hadirkan Rute Baru, Lebih Indah dan Menantang

Senyum terukir di wajah ketiganya. Gerakan tangan itu menjadi tanda diluncurkannya perhelatan sepeda Cycling de Jabar (CdJ) yang kembali menawarkan gairah baru dalam dunia sepeda di Indonesia.

Adi Prinantyo mengungkapkan, ada tiga kelas yang bisa diikuti peserta, yakni Elite untuk atlet profesional, Master A untuk peserta berusia 36-44 tahun, serta Master B untuk peserta berusia 46-55 tahun.

Selain itu, ajang tersebut tetap menampilkan empat kategori podium dalam program Jabar Challenge, yaitu King Of Mountain (raja tanjakan) dan Queen Of Mountain (ratu tanjakan), Intermediate Sprint, serta Stage.

”Peraih raja dan ratu tanjakan adalah suatu pencapaian yang tercatat dan memotivasi peserta untuk meraih prestasi yang sama,” ujarnya.

Di samping menantikan siapa yang bakal menjadi yang terbaik di podium, Adi menyebutkan, peran semua pihak mewujudkan tema besar CdJ 2024 sangat dinantikan.

Baca juga: Cycling de Jabar 2023, Kolaborasi Wujudkan Kejuaraan Olahraga dan Dongkrak Potensi Daerah Kelas Dunia

Mengusung tema ”Sumanget Jawara” atau semangat para pemenang, Adi yakin, ajang tersebut bisa terus menumbuhkan semangat juara di berbagai bidang, khususnya olahraga, pariwisata, dan ekonomi rakyat.

Selain itu, tema tersebut sangat relevan dengan slogan Jabar Juara hingga prestasi Jabar yang mentereng di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON). 

Sejauh ini, Jabar masih tidak terbendung karena menjadi juara PON pada 2016 dan 2021.

”Untuk mewujudkan beragam harapan baik itu, diperlukan kerja keras semua pihak,” ucap Adi.

Sementara itu, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengatakan, penyelenggaraan CdJ kali ini istimewa karena ada jalur baru yang ditawarkan.

Halaman:


Terkini Lainnya

MA Perintahkan KPU Cabut Aturan Batas Usia Calon Kepala Daerah

MA Perintahkan KPU Cabut Aturan Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
RSUD di Musi Rawas Utara Kekurangan Listrik, Jokowi Langsung Telepon Dirut PLN

RSUD di Musi Rawas Utara Kekurangan Listrik, Jokowi Langsung Telepon Dirut PLN

Nasional
Politik Uang: Sanderaan Demokrasi

Politik Uang: Sanderaan Demokrasi

Nasional
Tinjau RSUD Rupit, Jokowi Senang Tak Ada Keluhan Kurang Dokter Spesialis

Tinjau RSUD Rupit, Jokowi Senang Tak Ada Keluhan Kurang Dokter Spesialis

Nasional
Kemenlu: 14 WNI Ditangkap Kepolisian Hong Kong, Diduga Terlibat Pencucian Uang

Kemenlu: 14 WNI Ditangkap Kepolisian Hong Kong, Diduga Terlibat Pencucian Uang

Nasional
Jokowi Minta Polri Transparan Usut Kasus 'Vina Cirebon'

Jokowi Minta Polri Transparan Usut Kasus "Vina Cirebon"

Nasional
Hakim MK Bingung Saksi Parpol yang Diusir KPPS Tak Punya Surat Presiden

Hakim MK Bingung Saksi Parpol yang Diusir KPPS Tak Punya Surat Presiden

Nasional
Nayunda Jadi Honorer Kementan Masuk Kerja 2 Hari, tapi Digaji Setahun

Nayunda Jadi Honorer Kementan Masuk Kerja 2 Hari, tapi Digaji Setahun

Nasional
Komisi III DPR Sebut Usia Pensiun Polri Direvisi agar Sama dengan ASN

Komisi III DPR Sebut Usia Pensiun Polri Direvisi agar Sama dengan ASN

Nasional
Jokowi Teken Susunan 9 Nama Pansel Capim KPK

Jokowi Teken Susunan 9 Nama Pansel Capim KPK

Nasional
Minta Intelijen Petakan Kerawanan Pilkada di Papua, Menko Polhukam: Jangan Berharap Bantuan dari Wilayah Lain

Minta Intelijen Petakan Kerawanan Pilkada di Papua, Menko Polhukam: Jangan Berharap Bantuan dari Wilayah Lain

Nasional
Antisipasi Konflik Israel Meluas, Kemenlu Siapkan Rencana Kontigensi

Antisipasi Konflik Israel Meluas, Kemenlu Siapkan Rencana Kontigensi

Nasional
Cak Imin Sebut Dukungan Negara Eropa untuk Palestina Jadi Pemantik Wujudkan Perdamaian

Cak Imin Sebut Dukungan Negara Eropa untuk Palestina Jadi Pemantik Wujudkan Perdamaian

Nasional
Polri Ungkap Identitas Anggota Densus 88 yang Buntuti Jampidsus, Berpangkat Bripda

Polri Ungkap Identitas Anggota Densus 88 yang Buntuti Jampidsus, Berpangkat Bripda

Nasional
Revisi UU Polri, Polisi Bakal Diberi Wewenang Spionase dan Sabotase

Revisi UU Polri, Polisi Bakal Diberi Wewenang Spionase dan Sabotase

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com