Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum Kampanye Sabtu Besok, Gibran Masih Sibuk Jadi Tuan Rumah Final Piala Dunia U-17 di Solo

Kompas.com - 01/12/2023, 06:02 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, belum memiliki rencana kampanye pada Sabtu (2/12/2023). 

Gibran akan tetap bekerja sebagai wali kota Solo pada akhir pekan untuk memastikan ajang final Piala Dunia U-17 di Solo berlangsung sukses.

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani menyebut, Gibran akan hadir langsung di Stadion Manahan saat final Piala Dunia U-17 yang mempertemukan Jerman dan Prancis digelar.

Rosan menyebut Gibran sebagai wali kota Solo harus menyambut Presiden FIFA hingga para menteri yang mau menonton.

"Sabtu Mas Gibran di Solo, karena ada Final U-17. Jadi banyak tamu juga, seperti Presiden FIFA akan datang. Dan juga ada beberapa menteri yang akan hadir," kata Rosan di kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Kamis (30/11/2023) malam.

"Beliau sebagai tuan rumah akan berada di Solo," imbuhnya.

Baca juga: SBY Turun Gunung, Perintahkan Kader Demokrat Menangkan Prabowo-Gibran

Berbeda dengan Gibran yang masih bekerja, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto akan mulai berkampanye pada Sabtu besok. 

Menteri pertahanan itu memanfaatkan akhir pekan untuk berkampanye di Banten dan Jawa Barat.

"Prabowo (kampanye) di Jawa Barat: Tasikmalaya. Banten: Pandeglang dan Lebak," ujar Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid.

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menambahkan, Prabowo akan menemui para ulama dan kiai di dua provinsi tersebut.

“Di Jawa Barat akan ketemu tokoh-tokoh ulama, kiai, dan pondok pesantren, demikian juga dengan Banten,” tutur Muzani.

Baca juga: Prabowo Memulai Kampanye di Jabar dan Banten, Temui Ulama dan Kiai

Sebagai informasi, masa kampanye Pemilu 2024 telah dimulai sejak Selasa (28/11/2023).

Hanya saja, Prabowo-Gibran tak langsung melakukan kampanye sejak hari pertama dan kedua. Prabowo-Gibran tetap bekerja sebagai menteri pertahanan dan wali kota Solo.

 

Padahal, dua kompetitornya yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD langsung tancap gas berkampanye di hari pertama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Spesifikasi Rudal Exocet MM40 dan C-802 yang Ditembakkan TNI AL saat Latihan di Bali

Spesifikasi Rudal Exocet MM40 dan C-802 yang Ditembakkan TNI AL saat Latihan di Bali

Nasional
Dubes Palestina Yakin Dukungan Indonesia Tak Berubah Saat Prabowo Dilantik Jadi Presiden

Dubes Palestina Yakin Dukungan Indonesia Tak Berubah Saat Prabowo Dilantik Jadi Presiden

Nasional
Gambarkan Kondisi Terkini Gaza, Dubes Palestina: Hancur Lebur karena Israel

Gambarkan Kondisi Terkini Gaza, Dubes Palestina: Hancur Lebur karena Israel

Nasional
Ada Isu Kemensos Digabung KemenPPPA, Khofifah Menolak: Urusan Perempuan-Anak Tidak Sederhana

Ada Isu Kemensos Digabung KemenPPPA, Khofifah Menolak: Urusan Perempuan-Anak Tidak Sederhana

Nasional
DPR Disebut Dapat KIP Kuliah, Anggota Komisi X: Itu Hanya Metode Distribusi

DPR Disebut Dapat KIP Kuliah, Anggota Komisi X: Itu Hanya Metode Distribusi

Nasional
Komisi II DPR Sebut Penambahan Kementerian Perlu Revisi UU Kementerian Negara

Komisi II DPR Sebut Penambahan Kementerian Perlu Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Pengamat Dorong Skema Audit BPK Dievaluasi, Cegah Jual Beli Status WTP

Pengamat Dorong Skema Audit BPK Dievaluasi, Cegah Jual Beli Status WTP

Nasional
Maju Nonpartai, Berapa KTP yang Harus Dihimpun Calon Wali Kota dan Bupati Independen?

Maju Nonpartai, Berapa KTP yang Harus Dihimpun Calon Wali Kota dan Bupati Independen?

Nasional
Pengamat: Status WTP Diperjualbelikan karena BPK Minim Pengawasan

Pengamat: Status WTP Diperjualbelikan karena BPK Minim Pengawasan

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik Penyelenggara Pemilu hingga Mei

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik Penyelenggara Pemilu hingga Mei

Nasional
DKPP Keluhkan Anggaran Minim, Aduan Melonjak Jelang Pilkada 2024

DKPP Keluhkan Anggaran Minim, Aduan Melonjak Jelang Pilkada 2024

Nasional
Jawab Prabowo, Politikus PDI-P: Siapa yang Klaim Bung Karno Milik Satu Partai?

Jawab Prabowo, Politikus PDI-P: Siapa yang Klaim Bung Karno Milik Satu Partai?

Nasional
Pengamat Sarankan Syarat Pencalonan Gubernur Independen Dipermudah

Pengamat Sarankan Syarat Pencalonan Gubernur Independen Dipermudah

Nasional
Komnas Haji Minta Masyarakat Tak Mudah Tergiur Tawaran Haji Instan

Komnas Haji Minta Masyarakat Tak Mudah Tergiur Tawaran Haji Instan

Nasional
Libur Panjang, Korlantas Catat Peningkatan Arus Lalu Lintas

Libur Panjang, Korlantas Catat Peningkatan Arus Lalu Lintas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com