Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Elektabilitas Ganjar di Bawah Prabowo, Perindo: Hasil Tiap Lembaga Survei Tak Sama

Kompas.com - 13/11/2023, 15:41 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal Partai Perindo Ahmad Rofiq menghormati hasil survei Indikator Politik Indonesia terkini yang menunjukkan elektabilitas bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo berada di urutan kedua di bawah capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto.

Ganjar mendapatkan elektabilitas 22,1 persen, sedangkan Prabowo 33,2 persen di survei tersebut.

Menurut dia, hasil setiap lembaga survei tidak selalu sama. Untuk itu dia yakin kerja keras seluruh pendukung Ganjar akan memompa elektabilitas mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut ke depannya.

"Tentu ini akan menjadi masukan atas situasi hari ini. Namun satu hal yang pasti bahwa banyak lembaga survei yang cenderung tidak sama hasilnya," kata Rofiq kepada Kompas.com, Senin (13/11/2023).

Baca juga: Survei Ungkap Profesi yang Paling Rentan Selingkuh di Tempat Kerja, Ini Daftarnya

Meski hasil elektabilitas berada di nomor dua, Rofiq yakin kerja Ganjar turun ke masyarakat semakin kencang.

Terlebih, kata dia, kondisi politik saat ini terkait Mahkamah Konstitusi (MK) juga menambah semangat Ganjar dan pasangannya, calon wakil presiden (cawapres) Mahfud MD untuk menegakkan demokrasi.

"Ganjar-Mahfud terus bekerja di tengah ancaman demokrasi yang menuju lorong gelap ini. Ganjar-Mahfud akan terus bekerja bersama rakyat yang ingin menjadi pemilu sebagai bagian dari memilih pemimpin secara sehat, bebas, dan jurdil," ucap dia.

Ia juga yakin suara pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Pilpres 2019 tak beralih ke pasangan calon lain, yakni Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Menurut dia, suara Jokowi yang beralih ke Prabowo-Gibran bisa saja berasal dari simpatisan pendukung partai politik selain PDI-P.

"Pak Jokowi itu identik dengan suara PDI Perjuangan, jika ada suara di luar itu maka itu adalah suara partai-partai pendukung lainnya pada saat pilpres. Maka tentu suara itu sangat tersebar di partai-partai lainnya. Jadi tidak benar bila suara itu akan mengikuti arah pilihan Pak Jokowi," ucap Rofiq.

Baca juga: Survei Indikator: Elektabilitas Prabowo 33,2 Persen, Ganjar 22,1 Persen, Anies 19,9 Persen

Terakhir, Rofiq menegaskan, pihaknya terus bekerja berupaya mengumpulkan suara masyarakat untuk Ganjar pada Pilpres 2024.

"Masih ada 3 bulan menuju pemilu. Kami akan pastikan terus bekerja demi kemenangan 1 putaran," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, survei Indikator Politik Indonesia menunjukkan, elektabilitas Prabowo Subianto paling tinggi di antara calon lain.

Hal ini terungkap dalam temuan survei tatap muka nasional yang dilakukan pada 27 Oktober sampai dengan 1 November 2023 perihal top of mind pemilihan presiden.

Dalam penelitian ini, sebanyak 33,2 persen responden memilih Ketua Umum Partai Gerindra itu jika pemilihan presiden (pilpres) dilakukan hari ini.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Sinyal Kepemimpinan Lemah

Usul Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Sinyal Kepemimpinan Lemah

Nasional
Dubes Palestina Sindir Joe Biden yang Bersimpati Dekat Pemilu

Dubes Palestina Sindir Joe Biden yang Bersimpati Dekat Pemilu

Nasional
Di Hadapan Relawan, Ganjar: Politik Itu Ada Moral, Fatsun dan Etika

Di Hadapan Relawan, Ganjar: Politik Itu Ada Moral, Fatsun dan Etika

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com