Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Tata Kelola Perusahaan Baik, Jasa Raharja Raih 4 Penghargaan TOP GRC Awards 2023

Kompas.com - 13/09/2023, 14:01 WIB
A P Sari

Penulis

KOMPAS.com - Jasa Raharja kembali mendapat apresiasi atas keberhasilannya dalam mengimplementasikan tata kelola perusahaan yang baik.

Kali ini, apresiasi di bidang governance, risk, and compliance (GRC) diberikan kepada Jasa Raharja dalam ajang TOP GRC Awards 2023 yang digelar majalah TOP Business di Hotel Raffles Jakarta, Rabu (6/9/2023)

Dalam ajang tersebut, Jasa Raharja berhasil memboyong empat penghargaan, yaitu Platinum Star Trophy, Top GRC Award 2023 #5 Stars, The High Performing Board of Commissioners On GRC 2023 untuk Dewan Komisaris Jasa Raharja, dan The Most Comited GRC Leader 2023 untuk Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A Purwantono.

Penghargaan-penghargaan tersebut diterima langsung oleh Rivan A Purwantono dan Komisaris Independen Jasa Raharja Eko Suwardi.

Baca juga: Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Bus di Ngawi

“Ini adalah sebuah kebanggan bagi seluruh jajaran perusahaan yang telah berkomitmen dan bekerja keras untuk menjalankan tata kelola perusahaan yang baik,” ungkap Rivan seperti dikutip melalui keterangan persnya, Rabu (13/9/2023).

Rivan menegaskan, Jasa Raharja terus berkomitmen melaksanakan tata kelola perusahaan yang baik lewat berbagai terobosan melalui inovasi digital.

“Berbagai penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi seluruh insan Jasa Raharja untuk terus mengembangkan diri, memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat, dan mencapai cita-cita perusahaan yang lebih besar,” ujarnya.

Meski demikian, Rivan mengimbau seluruh jajarannya untuk tidak berpuas diri dengan berbagai capaian tersebut.

“Ke depan, kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kinerja perusahaan melalui berbagai inovasi dan penerapan tata kelola perusahaan sebaik mungkin,” tambah Rivan.

Baca juga: Optimalkan Pelayanan Korban Kecelakaan, Jasa Raharja Kunjungi 2 RSUD di Malang

Sebagai informasi, TOP GRC Award merupakan ajang pemberian apresiasi dari majalah TOP Business untuk perusahaan, para pimpinan perusahaan, serta dewan komisaris yang dinilai memiliki komitmen tinggi dalam mendukung kelengkapan sistem dan infrastruktur serta keberhasilan implementasi GRC di perusahaan masing-masing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Nasional
Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Nasional
Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Nasional
PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

Nasional
Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Nasional
Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

Nasional
Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

Nasional
KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait 'Food Estate' Ke Kementan

KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait "Food Estate" Ke Kementan

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Sewa 'Private Jet' SYL Rp 1 Miliar

Pejabat Kementan Tanggung Sewa "Private Jet" SYL Rp 1 Miliar

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Nasional
Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com