Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akui Kenaikan Harga Beras, Jokowi Perintahkan Bulog Lakukan Operasi Pasar

Kompas.com - 12/09/2023, 13:14 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mengatakan telah memerintahkan kepada Badan Urusan Logistik (Bulog) dan Bahan Pangan Nasional (Bapanas) melakukan operasi pasar secara masif pada bulan ini.

Hal itu disampaikannya setelah menemukan kenaikan harga beras saat meninjau Pasar Kranggot di Banten, pada Selasa (12/9/2023).

"Yang masih sedikit masalah di beras, di titik-titik tadi memang operasi pasar secara masif akan dilakukan Bulog dan Badan Pangan pada bulan ini," ujar Jokowi dilansir dari keterangan resmi pada Selasa.

Baca juga: Jokowi Tinjau Pembangunan Pabrik Kimia dan Cek Harga Beras di Cilegon

Selain itu, untuk mengatasi kenaikan harga, pemerintah akan menyerahkan bantuan sosial pangan 10 kilogram kepada 21,3 juga keluarga penerima.

Bulog juga diminta melakukan operasi pasar ritel-ritel, salah satunya ke Cipinang.

"Semuanya akan diguyur beras secara masif, kita harap dengan itu harga beras akan mulai turun," kata Jokowi.

Dalam kesempatan itu, Kepala Negara juga menyinggung soal harga pangan non-beras yang disebutnya stabil di Pasar Kranggot.

Salah satunya, harga bawang merah Rp 17.000 per kilogram.

Baca juga: Penjelasan Jokowi soal Masih Impor Beras meski Persediaan Tanah Air Cukup

Selain itu, harga cabai mengalami penurunan karena Provinsi Banten sudah mampu menghasilkan cabai secara mandiri.

"Ini saya melihat harga-harga sangat baik di sini bahkan untuk bawang merah tadi saya melihat harga yang biasanya di atas Rp 30.000 pernah di atas Rp 40.000, hari ini saya melihat sudah di angka Rp 17.000," tutur Jokowi.

"Kedua, cabai juga sama turun karena diproduksi oleh petani Banten sendiri, ditanam di Provinsi Banten sendiri yang memang masih sedikit," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com