Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies-Susi Pudjiastuti Kian Dekat, Demokrat Harap Pendukung Susi Jadi Suka sama Anies

Kompas.com - 28/07/2023, 05:38 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan, pihaknya berharap kedekatan yang ditunjukkan oleh mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dan bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan bisa membuat pendukung Susi jadi menyukai Anies.

Herman menyinggung Susi yang memiliki banyak followers atau pengikut di media sosialnya.

Selain itu, menurut Herman, Susi Pudjiastuti juga disukai banyak orang ketika masih menjabat sebagai menteri.

"Artinya, ketika kemudian Bu Susi menunjukkan kedekatannya dengan Mas Anies, ini juga akan memindahkan kesukaan para pendukung Bu Susi jadi suka juga terhadap Mas Anies," ujar Herman saat ditemui di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (27/7/2023).

Baca juga: Ditemani Susi Pudjiastuti, Anies Blusukan ke Tempat Pelelangan Ikan di Pangandaran

Herman lantas mengatakan, pertemuan dengan para tokoh yang memiliki pendukung dalam segmentasinya masing-masing harus terus Anies lakukan.

Dengan cara tersebut, Herman meyakini bisa mendongkrak elektabilitas dan popularitas Anies Baswedan.

"Mungkin saja dulu orang yang tidak pernah berpikir tentang Mas Anies, tetapi dia memang sangat suka atau militan dengan Bu Susi karena dulunya sering menenggelamkan kapal. Kan begitu melihat Mas Anies dengan Bu Susi akhirnya juga tergiring juga. Bahwa akhirnya kesukaan terhadap Bu Susi juga suka terhadap Mas Anies," katanya.

Namun, Herman mengatakan, penentuan bakal calon wakil presiden (cawapres) tetap menjadi kewenangan Anies.

Baca juga: Anies Temui Susi Pudjiastuti di Pangandaran, PKS: Gaya Pemberontak dan Perubahan Nyambung

Kemudian, Herman mengatakan, Anies sudah mengeluarkan kriteria-kriteria yang akan menjadi pedoman dalam memilih pasangan cawapres.

"Biarkan Mas Anies mau dipersepsikan dengan siapa pun hari ini, dengan para tokoh. Mungkin nanti akan bertemu dengan tokoh lain dipersepsikan lagi, ‘oh ini mungkin barangkali wakil presidennya'. Enggak apa-apa dipersepsikan oleh publik itu bagus," ujar Herman.

Meski demikian, Herman menegaskan bahwa dirinya tetap mendukung Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai bakal cawapres Anies.

"Kalau saya pribadi, ya yang paling tepat, paling cocok adalah Mas Agus Harimurti Yudhoyono," katanya.

Baca juga: Nginap di Rumah Susi Pudjiastuti, Anies Baswedan Dimasakin Seafood

Susi dampingi Anies

Sebagai informasi, Anies Baswedan tampak menunjukkan kedekatan dengan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Awalnya, Anies menemui Susi Pudjiastuti di kediamannya, Pangandaran, Jawa Barat pada 24 Juli 2023.

Keduanya pun berbincang sembari menikmati senja. Ternyata, Anies menginap di rumah Susi.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Indonesia-Vietnam Kerja Sama Pencarian Buron hingga Perlindungan Warga Negara

Indonesia-Vietnam Kerja Sama Pencarian Buron hingga Perlindungan Warga Negara

Nasional
Survei IDEAS: Penghasilan 74 Persen Guru Honorer di Bawah Rp 2 Juta

Survei IDEAS: Penghasilan 74 Persen Guru Honorer di Bawah Rp 2 Juta

Nasional
Dewas KPK Tunda Putusan Sidang Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

Dewas KPK Tunda Putusan Sidang Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

Nasional
Jokowi Minta Relokasi Rumah Warga Terdampak Banjir di Sumbar Segera Dimulai

Jokowi Minta Relokasi Rumah Warga Terdampak Banjir di Sumbar Segera Dimulai

Nasional
JK Sampaikan Duka Cita Wafatnya Presiden Iran Ebrahim Raisi

JK Sampaikan Duka Cita Wafatnya Presiden Iran Ebrahim Raisi

Nasional
PKS: Kami Berharap Pak Anies Akan Dukung Kader PKS Sebagai Cagub DKJ

PKS: Kami Berharap Pak Anies Akan Dukung Kader PKS Sebagai Cagub DKJ

Nasional
Pilih Bungkam Usai Rapat dengan Komisi X DPR soal UKT, Nadiem: Mohon Maaf

Pilih Bungkam Usai Rapat dengan Komisi X DPR soal UKT, Nadiem: Mohon Maaf

Nasional
Anggota DPR Cecar Nadiem soal Pejabat Kemendikbud Sebut Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier

Anggota DPR Cecar Nadiem soal Pejabat Kemendikbud Sebut Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier

Nasional
Jokowi Disebut Berpotensi Masuk Partai Lain Usai Bobby Gabung Gerindra

Jokowi Disebut Berpotensi Masuk Partai Lain Usai Bobby Gabung Gerindra

Nasional
Jokowi Minta Pembangunan Jalan-Jembatan Darurat di Daerah Terdampak Banjir Sumbar Segera Tuntas

Jokowi Minta Pembangunan Jalan-Jembatan Darurat di Daerah Terdampak Banjir Sumbar Segera Tuntas

Nasional
Kompolnas Yakin Polisi Bakal Bekuk 3 Buronan Pembunuhan “Vina Cirebon”

Kompolnas Yakin Polisi Bakal Bekuk 3 Buronan Pembunuhan “Vina Cirebon”

Nasional
Menkes Sebut Efek Samping Vaksin AstraZeneca Terjadi di Wilayah Jarang Kena Sinar Matahari

Menkes Sebut Efek Samping Vaksin AstraZeneca Terjadi di Wilayah Jarang Kena Sinar Matahari

Nasional
PKS Terbuka Usung Anies dalam Pilkada Jakarta 2024

PKS Terbuka Usung Anies dalam Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Singgung Sejumlah PTN Terkait UKT, Kemendikbud: Justru UKT Rendah Tetap Mendominasi

Singgung Sejumlah PTN Terkait UKT, Kemendikbud: Justru UKT Rendah Tetap Mendominasi

Nasional
Dewas KPK Belum Diperiksa Bareskrim Terkait Laporan Nurul Ghufron

Dewas KPK Belum Diperiksa Bareskrim Terkait Laporan Nurul Ghufron

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com