Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo Kenang Masa-masa di Kopassus yang Bikin Dirinya Susah Senyum

Kompas.com - 16/07/2023, 15:02 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto mengenang masa-masa yang membuat dirinya menjadi pribadi yang sulit senyum.

Rupanya, susah senyum itu terbentuk sejak Prabowo masih menjadi prajurit di Komando Pasukan Khusus (Kopassus). Walhasil, kebiasaannya susah senyum itu terbawa hingga saat ini.

Hal tersebut diceritakan Prabowi dalam acara bertajuk "Konsolidasi Kader Partai Gerindra Dapil 4 Jakarta Timur" di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur (Jaktim), Minggu (16/7/2023).

Awalnya, Prabowo meminta agar kader Gerindra tidak reaktif jika ada yang mengejek.

Baca juga: Prabowo: Kenapa Saya Bergabung dengan Jokowi walau Dikalahkan 2 Kali?

Prabowo mengatakan, jika ada yang mengejek mereka, maka harus dibalas dengan senyuman saja.

"Jangan reaktif. Orang ngomong apa, kita hanya ngomong kebaikan dan kebenaran. Semakin diejek, semakin kita senyum. Semakin dihina, semakin kita senyum. The power of the smile, saudara-saudara," ujar Prabowo.

Prabowo lantas mengakui bahwa dirinya memang memiliki kelemahan untuk tersenyum sejak dulu.

Menurutnya, apabila seorang prajurit senyum terus maka kesannya jadi lucu.

"Jadi salah satu kelemahan saya (susah senyum) waktu dulu, mungkin karena terlalu banyak... Saya prajurit di pasukan tempur, ya lucu kalau Komandan Pasukan Khusus kerjaannya senyum terus, ya kan?" katanya.

Baca juga: Prabowo Siapkan Sufmi Dasco Ahmad Jadi Ketua DPR RI

Prabowo pun meminta kader Gerindra membayangkan jika ada Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus yang tersenyum terus.

Ia meyakini musuh pasti tidak akan takut dengan Indonesia kalau Kopassus memasang tampang senyum terus.

Apalagi, kata Menteri Pertahanan (Menhan) ini, pelatihnya di Kopassus dulu memiliki sifat yang keras.

Prabowo sendiri pada tahun 1995 pernah dipercaya menjabat sebagai Danjen Kopassus.

"Memang dulu, pelatih-pelatih saya keras-keras. Jadi kalau senyum salah, kenapa kau senyum," ujar Prabowo mengenang masa lalu.

Baca juga: Gerindra Ungkap Prabowo Sumringah Setelah Pertemuan Terakhir dengan Jokowi di Istana

Prabowo kini sudah tak lagi seram

Sebelumnya, Prabowo Subianto mengaku merasa kerap dipersepsikan sebagai sosok yang keras hingga menyeramkan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Nasional
Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Nasional
Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Nasional
Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Nasional
Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Nasional
Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Nasional
Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan 'Food Estate'

Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan "Food Estate"

Nasional
Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Nasional
KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com