Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AHY dan Rombongan Elite Demokrat Tiba di GBK, Hadiri Apel Siaga Perubahan Nasdem

Kompas.com - 16/07/2023, 14:36 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) beserta jajaran elite DPP Partai Demokrat tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pukul 14.04 WIB.

Pantauan Kompas.com, AHY memakai baju Partai Demokrat berwarna biru saat menghadiri acara Apel Siaga Perubahan yang digelar Partai Nasdem tersebut.

AHY juga terlihat didampingi Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Waketum Demokrat Benny K Harman, Ketua DPP Demokrat Herman Khaeron, dan Bendahara Umum Demokrat Renville Antonio.

Mereka datang menggunakan mobil caddy golf ketika tiba.

Baca juga: AHY dan Ahmad Syaikhu Bakal Hadiri Apel Siaga Perubahan Nasdem di GBK

Kedatangan AHY dan rombongan Demokrat turut didampingi Ketua DPP Partai Nasdem Sugeng Suparwoto.

Setelah tiba, AHY langsung menyanggupi permintaan awak media untuk sesi wawancara.

Kemudian, AHY beserta rombongan Demokrat diantar Sugeng menuju area acara di dalam stadion GBK.

Sebelumnya, AHY dijadwalkan bersama dengan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu bakal hadir di acara Apel Siaga Perubahan yang digelar Partai Nasdem di GBK Senayan, Jakarta.

“Mas AHY tentu hadir karena ini acara sesama parpol (partai politik) Koalisi Perubahan. Sebagai undangan. Seperti halnya teman-teman PKS,” ujar Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra dalam keterangannya.

Baca juga: Ribuan Simpatisan Nasdem Mulai Berdatangan di GBK Hadiri Apel Siaga Perubahan

Herzky mengungkapkan, AHY bakal didampingi oleh sejumlah elite Demokrat, seperti, Sekretaris Jenderal Teuku Riefky Harsya, Bendahara Umum (Bendum) Renville Antonio, Wakil Ketua Umum Benny K Harman, dan Kepala BPOKK Herman Khaeron.

Sementara itu, dihubungi terpisah Juru Bicara PKS M Kholid membenarkan bahwa Ahmad Syaikhu akan menghadiri acara Nasdem tersebut.

"Dari PKS ada Pak Ahmad Syaikhu, Sekjen Habib Aboe Bakar Alhabsyi, Bendum Mahfudz Abdurahman, Wakil Ketua Majelis Syuro Sohibul Iman, dan Wakil Ketua Majelis Syuro Hidayat Nur Wahid,” kata Kholid, Minggu.

Baca juga: Apel Siaga Perubahan Nasdem: Jokowi Tak Diundang, Surya Paloh Cek Kekuatan, Tak Ada Pengumuman Cawapres

Menurut rencana, Apel Siaga Perubahan akan dimulai pukul 11.00 WIB.

Apel Siaga Perubahan bakal berisi pidato politik bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Ketua DPP Partai Nasdem Sugeng Suparwoto mengungkapkan, momen tersebut bakal dipakai Surya Paloh untuk mengecek kesiapan mesin partai menghadapi Pemilu 2024.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali mengatakan, tidak ada pengumuman bakal calon wakil presiden (cawapres) Anies pada momen tersebut.

Baca juga: KPK Balas Tudingan AHY soal Pemberantasan Korupsi Tajam ke Lawan tapi Tumpul ke Kawan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Panglima TNI Kunjungi Markas Pasukan Khusus AD Australia di Perth

Panglima TNI Kunjungi Markas Pasukan Khusus AD Australia di Perth

Nasional
Spesifikasi Rudal Exocet MM40 dan C-802 yang Ditembakkan TNI AL saat Latihan di Bali

Spesifikasi Rudal Exocet MM40 dan C-802 yang Ditembakkan TNI AL saat Latihan di Bali

Nasional
Dubes Palestina Yakin Dukungan Indonesia Tak Berubah Saat Prabowo Dilantik Jadi Presiden

Dubes Palestina Yakin Dukungan Indonesia Tak Berubah Saat Prabowo Dilantik Jadi Presiden

Nasional
Gambarkan Kondisi Terkini Gaza, Dubes Palestina: Hancur Lebur karena Israel

Gambarkan Kondisi Terkini Gaza, Dubes Palestina: Hancur Lebur karena Israel

Nasional
Ada Isu Kemensos Digabung KemenPPPA, Khofifah Menolak: Urusan Perempuan-Anak Tidak Sederhana

Ada Isu Kemensos Digabung KemenPPPA, Khofifah Menolak: Urusan Perempuan-Anak Tidak Sederhana

Nasional
DPR Disebut Dapat KIP Kuliah, Anggota Komisi X: Itu Hanya Metode Distribusi

DPR Disebut Dapat KIP Kuliah, Anggota Komisi X: Itu Hanya Metode Distribusi

Nasional
Komisi II DPR Sebut Penambahan Kementerian Perlu Revisi UU Kementerian Negara

Komisi II DPR Sebut Penambahan Kementerian Perlu Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Pengamat Dorong Skema Audit BPK Dievaluasi, Cegah Jual Beli Status WTP

Pengamat Dorong Skema Audit BPK Dievaluasi, Cegah Jual Beli Status WTP

Nasional
Maju Nonpartai, Berapa KTP yang Harus Dihimpun Calon Wali Kota dan Bupati Independen?

Maju Nonpartai, Berapa KTP yang Harus Dihimpun Calon Wali Kota dan Bupati Independen?

Nasional
Pengamat: Status WTP Diperjualbelikan karena BPK Minim Pengawasan

Pengamat: Status WTP Diperjualbelikan karena BPK Minim Pengawasan

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik Penyelenggara Pemilu hingga Mei

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik Penyelenggara Pemilu hingga Mei

Nasional
DKPP Keluhkan Anggaran Minim, Aduan Melonjak Jelang Pilkada 2024

DKPP Keluhkan Anggaran Minim, Aduan Melonjak Jelang Pilkada 2024

Nasional
Jawab Prabowo, Politikus PDI-P: Siapa yang Klaim Bung Karno Milik Satu Partai?

Jawab Prabowo, Politikus PDI-P: Siapa yang Klaim Bung Karno Milik Satu Partai?

Nasional
Pengamat Sarankan Syarat Pencalonan Gubernur Independen Dipermudah

Pengamat Sarankan Syarat Pencalonan Gubernur Independen Dipermudah

Nasional
Komnas Haji Minta Masyarakat Tak Mudah Tergiur Tawaran Haji Instan

Komnas Haji Minta Masyarakat Tak Mudah Tergiur Tawaran Haji Instan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com