Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pergerakan Anies Setelah Ganjar Diusung Jadi Capres PDI-P

Kompas.com - 24/04/2023, 06:45 WIB
Tatang Guritno,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan melakukan sejumlah pertemuan bersamaan dengan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Anies bersilaturahmi dengan sejumlah politisi senior dari dua partai politik (parpol) pengusungnya, yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.

Pergerakan itu nampak setelah Ganjar Pranowo ditetapkan sebagai capres dari PDI-P, Jumat (21/4/2023).

Baca juga: Ganjar jadi Capres, Anies Ingatkan Relawannya untuk Kerja Keras

Dikutip dari akun Instagram Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Anies sempat mengunjungi Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri, Sabtu (22/4/2023).

“Dalam suasana kemenangan berkesempatan bersilaturahmi dengan Gurunda Habib Salim Segaf Al-Jufri dikediaman beliau dan alhamdulilah bisa bertemu juga dengan Pak Anies Baswedan capres pilihan PKS dan Ketua Umum Partai Demokrat Mas Agus Harimurti Yudhoyono didampingi Sekjen,” tulis Syaikhu dalam unggahannya di Instagram @syaikhu_Ahmad_

Anies kemudian mengunggah momen silaturahim yang diadakan di kediaman AHY melalui akun Instagram nya @aniesbaswedan.

Ia mengaku duduk satu meja dengan AHY dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca juga: Anies Beri Pesan pada Relawannya: Lawan yang Akan Kita Hadapi Besar

Bahkan, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mengaku mendapatkan banyak nasihat dari SBY yang merupakan Presiden ke 6 RI.

“Bertemu sekaligus mendengarkan cerita dan wejangan dari Pak SBY. Pertemuan yang begitu hangat, ditambah dengan hidangan khas lebaran dari tuan rumah yang semuanya enak,” ujar Anies.

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Agust Jovan Latuconsina mengatakan, Anies hadir dalam acara tersebut selama 2 jam.

“Mas Anies dan Mas AHY juga sempat menghibur tamu-tamu undangan yang hadir dengan nyanyi bareng,” kata Jovan.

Ucapkan selamat untuk Ganjar

Ditemui setelah shalat Ied di Masjid Istiqlal, Jakarta, Anies memberikan selamat pada Ganjar yang telah resmi dipilih Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri sebagai capres.

Menurut dia, pengusungan Ganjar baik untuk situasi demokrasi di Tanah Air.

“Semoga ini semua akan terus membuat demokrasi kita makin matang dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi seluruh masyarakat,” ungkap Anies.

Baca juga: Ditanya soal Cawapres, Anies Baswedan: Kita Lebaran Dulu, Santai Dulu

Ia juga yakin bahwa Ganjar bakal menjalankan tugas dari Megawati itu dengan baik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Janji Rekam Jejak di Militer Tak Jadi Hambatan saat Memerintah

Prabowo Janji Rekam Jejak di Militer Tak Jadi Hambatan saat Memerintah

Nasional
Laksma TNI Effendy Maruapey Dilantik Jadi Direktur Penindakan Jampidmil Kejagung

Laksma TNI Effendy Maruapey Dilantik Jadi Direktur Penindakan Jampidmil Kejagung

Nasional
Prabowo Klaim Bakal Tepati Janji Kampanye dan Tak Risau Dikritik

Prabowo Klaim Bakal Tepati Janji Kampanye dan Tak Risau Dikritik

Nasional
Pengacara Gus Muhdlor Sebut Akan Kembali Ajukan Gugatan Praperadilan Usai Mencabut

Pengacara Gus Muhdlor Sebut Akan Kembali Ajukan Gugatan Praperadilan Usai Mencabut

Nasional
Prabowo Akui Demokrasi Indonesia Melelahkan tetapi Diinginkan Rakyat

Prabowo Akui Demokrasi Indonesia Melelahkan tetapi Diinginkan Rakyat

Nasional
Tanggapi Wacana Penambahan Kementerian, PDI-P: Setiap Presiden Punya Kebijakan Sendiri

Tanggapi Wacana Penambahan Kementerian, PDI-P: Setiap Presiden Punya Kebijakan Sendiri

Nasional
BNPB: Total 43 Orang Meninggal akibat Banjir di Sumatera Barat

BNPB: Total 43 Orang Meninggal akibat Banjir di Sumatera Barat

Nasional
Megawati Kunjungi Pameran Butet, Patung Pria Kurus Hidung Panjang Jadi Perhatian

Megawati Kunjungi Pameran Butet, Patung Pria Kurus Hidung Panjang Jadi Perhatian

Nasional
PDI-P Bentuk Komisi Bahas Posisi Partai terhadap Pemerintahan Prabowo

PDI-P Bentuk Komisi Bahas Posisi Partai terhadap Pemerintahan Prabowo

Nasional
Pengacara Tuding Jaksa KPK Tak Berwenang Tuntut Hakim Agung Gazalba Saleh

Pengacara Tuding Jaksa KPK Tak Berwenang Tuntut Hakim Agung Gazalba Saleh

Nasional
Sekjen PDI-P: Bung Karno Tidak Hanya Milik Rakyat Indonesia, tapi Bangsa Dunia

Sekjen PDI-P: Bung Karno Tidak Hanya Milik Rakyat Indonesia, tapi Bangsa Dunia

Nasional
Pejabat Kementan Mengaku Terpaksa “Rogoh Kocek” Pribadi untuk Renovasi Kamar Anak SYL

Pejabat Kementan Mengaku Terpaksa “Rogoh Kocek” Pribadi untuk Renovasi Kamar Anak SYL

Nasional
Sebut Ada 8 Nama untuk Pilkada Jakarta, Sekjen PDI-P: Sudah di Kantongnya Megawati

Sebut Ada 8 Nama untuk Pilkada Jakarta, Sekjen PDI-P: Sudah di Kantongnya Megawati

Nasional
Gus Muhdlor Cabut Gugatan Praperadilan untuk Revisi

Gus Muhdlor Cabut Gugatan Praperadilan untuk Revisi

Nasional
KPU Sebut Faktor Kesiapan Bikin Calon Independen Batal Daftar Pilkada 2024

KPU Sebut Faktor Kesiapan Bikin Calon Independen Batal Daftar Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com