Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
UNTUK NEGERI

Ganjar Pranowo Dapat Dukungan Pilpres 2024 dari Kelompok Emak-Emak Bandar Lampung

Kompas.com - 31/07/2022, 13:10 WIB
Yussy Maulia Prasetyani,
Anissa DW

Tim Redaksi

KOMPAS.comGubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali mendapat dukungan untuk maju sebagai calon presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Kali ini, dukungan tersebut dideklarasikan oleh kelompok "Emak-Emak Militan" dari Kota Bandar Lampung, Lampung.

Deklarasi tersebut disampaikan dalam rangkaian acara akhir pekan yang digelar oleh Relawan Sahabat Ganjar di Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung, Sabtu (30/7/2022).

Pada kesempatan sama, Relawan Sahabat Ganjar turut menghadirkan bazar minyak goreng. Adapun tujuan diadakannya bazar tersebut adalah untuk membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan minyak goreng.

Baca juga: Ganjar Salurkan 35.000 Jamban di Jateng, Penyebaran Penyakit di Desa Lebak, Grobogan Menurun

“Kami berterima kasih kepada emak-emak Bandar Lampung yang sudah mau mendukung Pak Ganjar menjadi Presiden 2024. Kami juga menggelar bazar untuk membantu (mengatasi) kelangkaan serta tingginya harga minyak goreng beberapa waktu lalu,” kata Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Sahabat Ganjar Gus Nahib melalui keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (31/7/2022).

Acara akhir pekan di Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung, digelar untuk membangun kedekatan dengan masyarakat sekitar, terutama kelompok ibu-ibu.dok. Relawan Sahabat Ganjar Acara akhir pekan di Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung, digelar untuk membangun kedekatan dengan masyarakat sekitar, terutama kelompok ibu-ibu.

Untuk memeriahkan acara sekaligus membangun kedekatan dengan masyarakat sekitar, Relawan Sahabat Ganjar juga membagikan doorprize dan bantuan berupa paket sembako rakyat (pasera).

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Sahabat Ganjar Lampung Imam Santoso mengungkapkan, selain memberi bantuan berupa paket sembako, pihaknya juga akan memberikan sejumlah pelatihan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat sekitar.

Baca juga: Rumah Anak SIGAP Bantu Penurunan Stunting di Jateng, Ganjar Beri Apresiasi untuk Tanoto Foundation

“Kami diajarkan (oleh) Pak Ganjar agar menjadi masyarakat mandiri. Untuk masyarakat Kota Bandar Lampung, kami membuka kursus pelatihan, (memberikan) program kerja yang berinovasi, dan lainnya. Semoga Indonesia bisa lebih maju,” ungkap Imam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Nasional
Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Nasional
Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Nasional
Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Nasional
Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Nasional
Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Nasional
Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Nasional
Caleg PSI Gugat Teman Satu Partai ke MK, Saldi Isra: Berdamai Saja Lah

Caleg PSI Gugat Teman Satu Partai ke MK, Saldi Isra: Berdamai Saja Lah

Nasional
Irigasi Rentang Targetkan Peningkatan Indeks Pertanaman hingga 280 Persen

Irigasi Rentang Targetkan Peningkatan Indeks Pertanaman hingga 280 Persen

Nasional
Kuasa Hukum Caleg Jawab 'Siap' Terus, Hakim MK: Kayak Latihan Tentara, Santai Saja...

Kuasa Hukum Caleg Jawab "Siap" Terus, Hakim MK: Kayak Latihan Tentara, Santai Saja...

Nasional
Heboh Brigadir RAT Jadi Pengawal Bos Tambang, Anggota DPR: Tak Mungkin Atasan Tidak Tahu, Kecuali...

Heboh Brigadir RAT Jadi Pengawal Bos Tambang, Anggota DPR: Tak Mungkin Atasan Tidak Tahu, Kecuali...

Nasional
Geledah Setjen DPR dan Rumah Tersangka, KPK Amankan Dokumen Proyek hingga Data Transfer

Geledah Setjen DPR dan Rumah Tersangka, KPK Amankan Dokumen Proyek hingga Data Transfer

Nasional
Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Nasional
Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Nasional
Polri Bentuk 10 Satgas Pengamanan untuk World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Bentuk 10 Satgas Pengamanan untuk World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com