Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NASIONAL] Saat-saat Terakhir Brigadir J dalam Rekaman Kamera CCTV | Kopda Muslimin yang Jadi Buronan Tewas

Kompas.com - 29/07/2022, 06:02 WIB
Aryo Putranto Saptohutomo

Editor

Dalam rekaman kamera CCTV di sekitar rumah dinas Sambo, kata Anam, ditemukan fakta Brigadir J sempat melakukan tes PCR pada setelah tiba dari Magelang.

Bahkan, lanjut Anam, Brigadir J melakukan tes PCR bersama dengan Bharada E dan istri Sambo.

"Rombongan dari Magelang sampai, terus habis itu yang kelihatan memang masuk lah rombongan-rombongan itu, terus baru lah ke ruang PCR," kata Anam.

"Siapa yang kelihatan di video di-PCR? Semua yang rombongan itu di-PCR, salah satunya adalah almarhum Yoshua," imbuh Anam.

Baca juga: Komnas HAM Bakal Periksa Ferdy Sambo dan Istrinya terkait Kematian Brigadir J

Anam memastikan, tempat Sambo dan rombongan melakukan tes PCR bukan di rumah dinas yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP).

"Bukan, bukan TKP," ujarnya. "Ini yang terlihat di salah satu video, (PCR) untuk Ibu (Putri), untuk J, untuk Bharada E, itu kelihatan dan beberapa penumpang lain," lanjut Anam.

Dalam rangkaian peristiwa yang terekam CCTV tersebut, kata Anam, salah satu catatan penting adalah rekaman di RS Polri Kramat Jati.

"Constraint waktu yang penting di video ini salah satunya adalah soal Kramat Jati. Jadi kalau ditanya waktu dengan Kramat Jati sesuai atau tidak, kalau lihat dengan sekilas ya sesuai, nanti kita akan cek lagi," kata dia.

Anam mengatakan, rekaman kamera CCTV di lokasi tewasnya Brigadir J hingga kini masih diteliti para penyidik Polri.

Baca juga: Komnas HAM Tambah Daftar Ajudan Sambo yang Akan Diperiksa

"Itu (rekaman video CCTV di TKP) salah satu yang sekarang, yang tadi di foto yang kami sampaikan itu, yang sekarang ada di Labfor untuk diteliti. Makanya minggu depan kami akan ketemu lagi dengan tim siber dan Labfor untuk memastikan itu," ucap Anam.

"Kalau rusak misalnya kenapa rusak, bisa ditarik ataukah tidak, bisa merekam ataukah tidak, dan lain sebagainya, minggu depan itu bagian yang akan kami dalami dengan Puslabfor dan Siber. Karena masih ada satu proses baik di Labfor maupun di Siber yang sekarang belum selesai," sambung Anam.

Komnas HAM sudah memeriksa 6 ajudan Sambo, termasuk Bharada E, pada Selasa (26/7/2022) lalu.

Baca juga: Komnas HAM Kerja Internal hingga Polri Serahkan CCTV dari Rumah Sambo

Anam mengatakan, Komnas HAM juga akan memeriksa data dari ponsel milik mendiang Brigadir J yang saat ini berada di tangan penyidik Polri.

Selain itu, kata Anam, Komnas HAM bakal mengagendakan pemeriksaan terhadap Sambo serta sang istri.

2. Kopda Muslimin Ditemukan Tewas di Kendal

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com