Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri PPPA Minta Konsep 5 SIAP Diterapkan Saat Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka

Kompas.com - 09/09/2021, 16:59 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga meminta konsep 5 SIAP diterapkan dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) yang sudah dilakukan di sejumlah daerah.

Konsep 5 SIAP yang dimaksud adalah SIAP anak, SIAP keluarga, SIAP satuan pendidikan, SIAP infrastruktur, serta SIAP pemerintah daerah (pemda) dan masyarakat.

Konsep tersebut harus diperhatikan seluruh pihak agar anak dapat terlindungi dari risiko penularan Covid-19

"Peran orang tua, tenaga pendidik, sekolah, pemerintah daerah, dan masyarakat sangat dibutuhkan agar anak tetap dapat optimal dalam belajar dan tidak tertular Covid-19," kata Bintang, dikutip dari siaran pers, Kamis (9/9/2021).

Dalam hal konsep SIAP anak, ujar Bintang, anak harus dipastikan memahami dan mematuhi protokol kesehatan.

Baca juga: Tinjau Pembelajaran Tatap Muka, Wapres: Anak-anak Gembira Sekali

Sedangkan dalam konsep SIAP keluarga, orangtua atau pengasuh harus menyiapkan kebutuhan dan memberikan pemahaman kepada anak hingga anak mampu menerapkan protokol kesehatan.

Kemudian SIAP satuan pendidikan adalah kesiapan satuan pendidikan dalam menerapkan protokol kesehatan di sekolah atau satuan pendidikan.

Sementara SIAP infrastruktur adalah kesiapan infrastruktur berupa sarana dan prasarana. Termasuk transportasi umum yang telah memenuhi protokol kesehatan.

Adapun SIAP pemda dan masyarakat, harus dipastikan bahwa para pimpinan daerah dan masyarakat mendukung dan siap mengawal pembukaan kembali sekolah.

"Jika 1-5 belum siap maka PTM harus ditunda," kata dia.

Lebih lanjut, Bintang mengingatkan, kepada para orangtua agar saat pelaksanaan PTM harus menekankan anak agar tidak melepas maskernya selama di sekolah.

Baca juga: Pembelajaran Tatap Muka di Kota Tangerang, PKL Dilarang Jualan di Area Sekolah

Kemudian anak juga harus diberitahu agar bisa menjaga jarak selama menggunakan transportasi umum, tidak memegang benda dalam kendaraan umum, segera mencuci tangan saat tiba di tempat tujuan, hingga menjaga jarak dengan guru, teman, dan warga sekolah lainnya.

"Selain itu orangtua juga diminta untuk selalu mengingatkan anaknya agar hanya memakan bekal dari rumah, tidak membagi makanan dengan orang lain, segera mengganti pakaian sesampainya di rumah, serta rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir," kata dia.

Di samping itu, Bintang meminta para guru untuk memberi pesan kepada para siswanya terkait pentingnya protokol kesehatan.

Mereka harus selalu mengingatkan para muridnya untuk selalu mencuci tangan sebelum masuk kelas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com