Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Formasi Pesawat Tempur F-16 Garuda Flight Meriahkan HUT Ke-76 RI

Kompas.com - 17/08/2021, 11:15 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Formasi pesawat tempur F-16 milik TNI Angkatan Udara (TNI AU) memeriahkan peringatan HUT ke-76 RI pada Selasa (17/8/2021).

Formasi tersebut dilakukan para penerbang tepat setelah upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI selesai digelar di Istana Merdeka, Jakarta.

Dipantau dari siaran langsung yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, formasi pesawat tempur TNI AU itu disebut sebagai "Garuda Flight" yang terdiri dari delapan pesawat F-16 Fighting Falcon.

Garuda Flight membentuk formasi arrow head yang dipimpin oleh Letkol Penerbang Agus Dwi Aryanto sebagai flight leader.

Baca juga: Kolonel Putu Sucahyadi Pimpin Upacara HUT Ke-76 RI di Istana Merdeka

Letkol Agus merupakan alumnus Akademi Angkatan Udara tahun 2002. Dalam kesehariannya dia menjabat sebagai Komandan Skuadron Udara 3 Lanud Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur.

Tepat pukul 10.37 WIB, formasi Garuda Flight melintas di atas Istana Merdeka dan melakukan manuver bomb burst pada ketinggian 1.000 kaki di atas permukaan laut.

Tak lupa, disampaikan pula ucapan selamat HUT ke-76 RI oleh Letkol Agus dari ketinggian 1.000 kaki.

"Kami elang-elang Angkatan Udara penjaga Tanah Air, dari ketinggian 1.000 kaki mengucapkan selamat ulang tahun ke-76 Kemerdekaan RI 2021," tutur Agus.

"Indonesia tangguh. Indonesia tumbuh. Salam Swa Bhuwana Paksa," kata dia.

Baca juga: Ini Formasi Tim Indonesia Tangguh, Paskibraka Upacara Peringatan Kemerdekaan RI di Istana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Nasional
Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com