Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/06/2021, 21:26 WIB
A P Sari,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Alaman Mulyana merupakan YouTuber kenamaan tanah air yang terkenal akan konten kehidupannya sebagai tenaga kerja Indonesia (TKI) di Arab Saudi.

Pada Rabu (16/6/2021), ia berkesempatan menyambangi Gedung Parlemen untuk bertemu Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Ami.

YouTuber dengan jumlah subscriber 1,8 juta tersebut datang ke Gedung Parlemen didampingi sang istri. Di sana, ia disambut hangat oleh Gus Ami di ruang kerjanya.

Pertemuannya dengan Gus Ami pun lantas diunggah di channel YouTube miliknya, @almanmulyana.

Baru delapan jam diunggah, videonya bersama Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini pun langsung ditonton lebih dari 70.000 orang dan disukai lebih dari 20.000 orang.

Baca juga: Dengar Cerita TKI Jadi YouTuber, Gus Ami: Patut Dicontoh Pekerja Migran Lain

“Halo, guys. Kapan lagi ngobrol sama Wakil Ketua DPR RI sambil santuy kayak gini, membahas tentang permasalahan para TKI,” buka Alman mengawali video blog (vlog) miliknya.

Dalam video itu, Alman mengungkapkan kegembiraannya bertemu dengan Gus Ami.

Tabarokallah, aduh guys, masyarakat. Saya ketemu sama Pak Muhaimin (nama lain Gus Ami) yang biasanya cuma ditonton di layar televisi. Sekarang bisa melihat langsung Bapak di Gedung DPR,” celetuk dia diselingi tawa.

Menjawab celotehan itu, Gus Ami pun menyatakan rasa senangnya bisa bertemu dengan YouTuber inspiratif seperti Alman.

“Saya juga senang bertemu Alman Mulyana yang luar biasa banyak yang kenal,” kata Gus Ami.

Baca juga: Soal Pajak Pendidikan, Gus Ami: Tidak Sesuai dengan UUD 1945

Selepas itu, ia pun memperkenalkan Gus Ami kepada para subscriber-nya. Menurut dia, keterlaluan apabila ada yang tidak hafal dengan sosok Gus Ami.

“Mungkin yang belum hafal Pak Muhaimin itu siapa, dulu waktu zaman Pak SBY (Presiden), Beliau ini pernah menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja. Itulah mengapa saya tertarik datang ke sini,” tuturnya.

Pria asal Jawa Barat (Jabar) itu pun bercerita jika saat ini para TKI di Arab Saudi telah mengalami banyak kemajuan. Bahkan, tidak sedikit yang berprofesi sebagai YouTuber seperti dirinya.

Ia melanjutkan, sepak terjang kariernya dalam dunia YouTube dimulai sejak 2017. Awal mulanya, konten yang dia buat berkaitan dengan suka dan duka kehidupan TKI di Arab Saudi.

Baca juga: Soal Ketimpangan Pembangunan, Gus AMI: Tidak Bisa Parsial dan Perlu Inovasi

“Menariknya, saking banyaknya calon tenaga kerja wanita (TKW), mereka yang mengirim pesan atau direct message (DM) itu ada ribuan orang. Banyak yang bilang kalau kerja di Arab Saudi enak, bisa ke Madinah dan Makkah,” katanya menirukan pesan yang disampaikan melalui DM.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

KPU Lanjutkan Rekapitulasi Suara Nasional untuk Jabar dan Maluku Hari Ini

KPU Lanjutkan Rekapitulasi Suara Nasional untuk Jabar dan Maluku Hari Ini

Nasional
Gubernur Jakarta Dipilih Lewat Pilkada, Raih Suara 50 Persen Plus Satu Dinyatakan Menang

Gubernur Jakarta Dipilih Lewat Pilkada, Raih Suara 50 Persen Plus Satu Dinyatakan Menang

Nasional
SK Penambahan Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton Segera Dirilis

SK Penambahan Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton Segera Dirilis

Nasional
Dito Mahendra Terdaftar di Perbakin, Klaim Hobi dan Koleksi Senpi

Dito Mahendra Terdaftar di Perbakin, Klaim Hobi dan Koleksi Senpi

Nasional
Golkar Dukung Hasil Pemilu yang Akan Ditetapkan KPU

Golkar Dukung Hasil Pemilu yang Akan Ditetapkan KPU

Nasional
Jokowi Dinilai Tengah Lakukan Manajemen Risiko dengan Panggil 2 Menteri PKB

Jokowi Dinilai Tengah Lakukan Manajemen Risiko dengan Panggil 2 Menteri PKB

Nasional
TKN Pertanyakan kepada Siapa Hak Angket Akan Digulirkan

TKN Pertanyakan kepada Siapa Hak Angket Akan Digulirkan

Nasional
Ketua PPLN Kuala Lumpur Akui Ubah 1.402 Data DPT Tanpa Rapat Pleno

Ketua PPLN Kuala Lumpur Akui Ubah 1.402 Data DPT Tanpa Rapat Pleno

Nasional
Pakar Hukum: Menangkan Gugatan Pilpres di MK Nyaris Mustahil

Pakar Hukum: Menangkan Gugatan Pilpres di MK Nyaris Mustahil

Nasional
Ditanya Soal Jatah Kursi di Kabinet Mendatang, Zulhas Serahkan ke Presiden Terpilih

Ditanya Soal Jatah Kursi di Kabinet Mendatang, Zulhas Serahkan ke Presiden Terpilih

Nasional
TPN: Hak Angket Sudah Jadi Sikap Partai, pada Dasarnya Akan Kami Gulirkan

TPN: Hak Angket Sudah Jadi Sikap Partai, pada Dasarnya Akan Kami Gulirkan

Nasional
KPU Usahakan Rekapitulasi Provinsi Papua dan Papua Pegunungan Selesai Malam Ini

KPU Usahakan Rekapitulasi Provinsi Papua dan Papua Pegunungan Selesai Malam Ini

Nasional
Bareskrim Gagalkan Peredaran 10.000 Butir Ekstasi, 1 Residivis Narkoba Ditangkap

Bareskrim Gagalkan Peredaran 10.000 Butir Ekstasi, 1 Residivis Narkoba Ditangkap

Nasional
Didakwa Kasus Kepemilikan Senpi Ilegal, Dito Mahendra: Ini Masalah yang Dibesar-Besarkan

Didakwa Kasus Kepemilikan Senpi Ilegal, Dito Mahendra: Ini Masalah yang Dibesar-Besarkan

Nasional
2 Menterinya Dipanggil Jokowi, PKB Bantah Diajak Ikut Dukung Prabowo-Gibran

2 Menterinya Dipanggil Jokowi, PKB Bantah Diajak Ikut Dukung Prabowo-Gibran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com