JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mendorong pemerintah daerah (pemda) agar para pedagang pasar menjadi penerima vaksin Covid-19.
Termasuk para pedagang di Pasar Rakyat Kota Pariaman, Sumatera Barat, yang baru saja diresmikan oleh Wapres Ma'ruf sendiri.
"Mengingat pasar merupakan tempat dengan interaksi dan mobilitas tinggi, saya mendorong agar pemerintah daerah aktif menyosialisasikan dan melaksanakan vaksinasi Covid-19 kepada para pedagang pasar sebagai target penerima vaksinasi Covid-19," kata Ma'ruf saat meresmikan Pasar Rakyat Kota Pariaman, Sumatera Barat, Selasa (6/4/2021).
Ia mengatakan, vaksinasi Covid-19 kepada para pedagang pasar harus dilakukan untuk menjaga lingkungan pasar dan untuk memenuhi herd immunity atau kekebalan kelompok yang ditargetkan pemerintah hingga 70 persen populasi penduduk.
Baca juga: Wapres Harap Vaksinasi Covid-19 Dipercepat
Terutama agar bangsa Indonesia bisa segera terbebas dari Covid-19.
"Termasuk di pasar ini harus dilakukan vaksinasi, seperti di pasar Tanah Abang, di mana-mana," kata dia.
Ma'ruf mengatakan, vaksinasi bagi para pedagang penting dilaksanakan untuk membangun geliat perekonomian daerah.
Geliat tersebut dibangun melalui transaksi perdagangan masyarakat yang sejalan dengan penerapan protokol kesehatan.
Baca juga: Resmikan Pasar Rakyat Kota Pariaman, Wapres Harap Jadi Motor Penggerak UMKM
Adapun revitalisasi Pasar Rakyat Kota Pariaman merupakan bagian dari program lintas kementerian, yakni Kementerian Perdagangan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), serta Kementerian Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam program revitalisasi pasar rakyat di seluruh Indonesia.
Program tersebut merupakan komitmen pemerintah untuk melakukan pembangunan dan revitalisasi dalam rangka memberikan akses kepada para pedagang, terutama dari kalangan UMKM.
"Program revitalisasi pasar rakyat sangat bermanfaat untuk memulihkan ekonomi karena sifatnya dilakukan dengan padat karya," kata Ma'ruf.
"Dengan selesainya revitalisasi, saya berharap pasar ini mampu menjadi motor penggerak perkembangan UMKM di Kota Pariaman," ucap dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.