Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu di Istana, FKPPI Undang Jokowi Hadiri Jambore Bela Negara

Kompas.com - 05/12/2018, 16:10 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo, Rabu (5/12/2018) pagi, bertemu pengurus Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan TNI-Polri Indonesia (FKPPI) di Istana Merdeka, Jakarta.

Ketua Umum FKPPI Pontjo Sutoyo mengatakan, dalam pertemuan itu, FKPPI mengundang Presiden Jokowi untuk menghadiri jambore bela negara yang rencananya digelar pada 9-11 Desember 2018 di Bumi Perkemahan Cibubur.

"Kehadiran Presiden dengan waktunya yang sangat sibuk sangat besar artinya untuk menambah semangat, khususnya bagi peserta yang berasal dari penjuru daerah di Indonesia," ujar Pontjo, seusai bertemu Presiden.

Baca juga: Jaringan Kuat, FKPPI Diminta Jokowi Jaga Persatuan dan Bantu Rakyat Miskin

Presiden Jokowi, kata Pontjo, berupaya untuk meluangkan waktu untuk menghadiri acara yang rencananya dihadiri 1.300 peserta tersebut.

Sesuai dengan tajuknya, yakni bela negara, jambore itu sendiri dilaksanakan untuk merespons tantangan bangsa, salah satunya mengenai surutnya nasionalisme. Terutama di kalangan anak muda.

"Menurut catatan, salah satunya yang diberikan Lemhanas, semangat bela negara kita mengalami penurunan. Seharusnya bela negara itu menjadi sikap dasar kita," ujar Pontjo.

"Jadi, jambore ini adalah upaya FKPPI mengingatkan kepada peserta bahwa masalah bela negara itu tidak cukup dengan pengetahuan belaka. Harus menjadi sikap dasar, mental dan karakter dari setiap warga negara. Oleh sebab itu, tidak cukup regulasi, harus diorganisasi," lanjut dia.

Baca juga: Jokowi Minta FKPPI Bantu Berantas Kabar Bohong

Selain itu, ada pula fenomena yang turut menjadi sorotan, yakni merebaknya fitnah, hoaks, ujaran kebencian dan sejenisnya. Apalagi di tahun politik saat ini.

Dalam pertemuan sekitar 30 menit itu, Presiden Jokowi tampak dihadiri oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Adapun dari FKPPI, selain Pontjo, hadir pula strukturnya antara lain Bambang Soesatyo yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPR RI dan Prasetyo Edi Marsudi yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua DPRD DKI Jakarta.

Kompas TV Apel kebangsaan bela negara FKPPI Sabtu (9/12) pagi berlangsung di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Nasional
Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Nasional
Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Nasional
Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Nasional
Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Nasional
Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Nasional
Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan 'Food Estate'

Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan "Food Estate"

Nasional
Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Nasional
KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com