Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angka Kecelakaan Masih Tinggi, Menhub Minta Pemudik Utamakan Keselamatan

Kompas.com - 01/08/2014, 17:28 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan EE Mangindaan mengatakan, pihaknya telah melakukan upaya maksimal untuk menekan angka kecelakaan selama arus mudik dan arus balik. Menurutnya, perlu adanya kesadaran masyarakat juga untuk menjaga keselamatan sesama pengguna jalan selama masa mudik dan kembali ke tempat tinggalnya.

"Jumlah kecelakaan masih tinggi. Banyak terjadi kecelakaan terutama sepeda motor. Tidak usah kejar-kejaran apalagi membonceng dan membawa barang. Harus hati-hati," ujar Mangindaan di Gedung Kementerian Perhubungan, Jakarta, Jumat (1/8/2014).

Selain pengendara kendaraan roda dua, Mangindaan juga mengimbau pada pengemudi kendaraan pribadi maupun angkutan umum untuk menyiapkan pengemudi kedua untuk bergantian. Ia menambahkan, ketika pengemudi kelelahan, ia harus segera beristirahat dan digantikan dengan pengemudi kedua.

"Kami imbau satu bis kalau jarak menengah dan jauh paling tidak ada dua supir gantian karena kalau capek akan bahaya," ujarnya.

Melihat tingginya angka kecelakaan, Mangindaan merasa perlu melakukan evaluasi bersama jajaran Kementerian Perhubungan dan Kepolisian RI untuk menelusuri penyebab utama dan mengantisipasi hal tersebut terjadi lagi di waktu mendatang.

Ia mengatakan, pengecekan terhadap kendaraan maupun pengemudi kendaraan umum pun akan diperketat. Mangindaan pun mencontohkan kecelakaan terbaliknya kapal penyebrangan Feri "Berkah Bersaudara" rute Panamas-Kapuas di Sungai Kapuas, Kalimantan Tengah, 29 Juli lalu. Ia mengatakan, jangan sampai terjadi lagi kendaraan kelebihan muatan yang dapat membahayakan nyawa penumpang.

"Semuanya kita cek, darat, laut, udara. Supir di terminal juga dicek apakah darah tinggi atau penyakit tertentu. Kita juga periksa kelayakan bus tapi masih ada juga ban minibus pecah sehingga terguling di jalan. Itu di luar jangkauan kita," kata Mangindaan.

Baca juga : Pengendara Mulai Tertib, Angka Kecelakaan dan Pelanggaran Selama Mudik Turun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

Nasional
[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK 'Gentle'

[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK "Gentle"

Nasional
Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Nasional
Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Nasional
BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

Nasional
Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Nasional
PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

Nasional
Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Nasional
Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Nasional
Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Nasional
Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Nasional
Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com