Salin Artikel

Sigap, Para Pendukung Prabowo-Gibran Inisiatif Bersihkan Sampah Usai Kampanye Akbar di GBK

KOMPAS.com – Sejumlah pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka berinisiatif membersihkan sampah usai kampanye akbar bertajuk “Pesta Rakyat untuk Indonesia Maju” digelar di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (10/2/2024).

Salah satu relawan asal Nias, Sumatera Utara (Sumut), Iyan yang datang mengenakan kaos biru muda turut serta dalam aksi itu.

Menurutnya, aksi bersih-bersih mencerminkan paslon dukungannya, yakni Prabowo-Gibran, yang selalu mengutamakan politik bersih dan damai.

“Karena pendukung Prabowo itu bersih, pendukung damai. Sejak seminggu lalu, kami sudah di sini (Jakarta) untuk mendukung Prabowo. Semoga sukses, jaya. Indonesia Maju, merdeka!” ujar Iyan dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu.

Pendukung lain, Anita, menyebut langkah tersebut sebagai panggilan hati untuk membantu kelancaran kampanye akbar. Perempuan muda itu hadir mengenakan kaos biru dan topi hitam.

“Panggilan hati sih, kepikiran bantuin bersih-bersih,” ucap Anita.

Sementara itu, Okta—pendukung Prabowo-Gibran dari Jakarta Selatan—berpendapat bahwa dengan berpartisipasi dalam kampanye akbar, berarti juga ikut bertanggung jawab terhadap kebersihan lokasi.

Lebih dari itu, Okta berharap, kemenangan Pilpres 2024 diraih oleh paslon usungan Koalisi Indonesia Maju tersebut.

Sebagai informasi, Pesta Rakyat yang digelar di GBK diramaikan oleh ratusan ribu masyarakat dari berbagai wilayah di Tanah Air. Kegiatan ini merupakan rangkaian akhir dari kampanye akbar sebelum hari pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

https://nasional.kompas.com/read/2024/02/10/21545391/sigap-para-pendukung-prabowo-gibran-inisiatif-bersihkan-sampah-usai-kampanye

Terkini Lainnya

Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Nasional
UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

Nasional
Jemaah Haji Tak Punya 'Smart Card' Terancam Deportasi dan Denda

Jemaah Haji Tak Punya "Smart Card" Terancam Deportasi dan Denda

Nasional
Sebelum Wafat, Jampidum Kejagung Sempat Dirawat di RSCM 2 Bulan

Sebelum Wafat, Jampidum Kejagung Sempat Dirawat di RSCM 2 Bulan

Nasional
Jampidum Kejagung Fadil Zumhana Meninggal Dunia

Jampidum Kejagung Fadil Zumhana Meninggal Dunia

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, PKS: Kontrol Terhadap Pemerintah Wajib

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, PKS: Kontrol Terhadap Pemerintah Wajib

Nasional
Istri di Minahasa Dibunuh karena Mengigau, Komnas Perempuan Sebut Fenomena Femisida

Istri di Minahasa Dibunuh karena Mengigau, Komnas Perempuan Sebut Fenomena Femisida

Nasional
Kabaharkam Siapkan Strategi Pengamanan Khusus di Akses Masuk Pelabuhan Jelang WWF ke-10 di Bali

Kabaharkam Siapkan Strategi Pengamanan Khusus di Akses Masuk Pelabuhan Jelang WWF ke-10 di Bali

Nasional
Ketua KPU Sebut Caleg Terpilih Tak Harus Mundur jika Maju Pilkada, Pakar: Jangan-jangan Pesanan...

Ketua KPU Sebut Caleg Terpilih Tak Harus Mundur jika Maju Pilkada, Pakar: Jangan-jangan Pesanan...

Nasional
Sebut Caleg Terpilih Tak Wajib Mundur jika Maju Pilkada, Ketua KPU Dinilai Ingkari Aturan Sendiri

Sebut Caleg Terpilih Tak Wajib Mundur jika Maju Pilkada, Ketua KPU Dinilai Ingkari Aturan Sendiri

Nasional
Minta La Nyalla Kembali Pimpin DPD RI, Fahira Idris: Penguatan DPD RI Idealnya Dipimpin Sosok Pendobrak

Minta La Nyalla Kembali Pimpin DPD RI, Fahira Idris: Penguatan DPD RI Idealnya Dipimpin Sosok Pendobrak

Nasional
Sejumlah Bantuan Jokowi ke Prabowo Siapkan Pemerintahan ke Depan...

Sejumlah Bantuan Jokowi ke Prabowo Siapkan Pemerintahan ke Depan...

Nasional
Amankan World Water Forum 2024 di Bali, Korlantas Kirim 1.532 Polantas Gabungan

Amankan World Water Forum 2024 di Bali, Korlantas Kirim 1.532 Polantas Gabungan

Nasional
Sudirman Said Angkat Bicara soal Isu Mau Maju Cagub Independen di Pilgub Jakarta

Sudirman Said Angkat Bicara soal Isu Mau Maju Cagub Independen di Pilgub Jakarta

Nasional
Soal Revisi UU Kementerian Negara, Yusril Sebut Prabowo Bisa Keluarkan Perppu Usai Dilantik Jadi Presiden

Soal Revisi UU Kementerian Negara, Yusril Sebut Prabowo Bisa Keluarkan Perppu Usai Dilantik Jadi Presiden

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke