Salin Artikel

Daftar Kepala Daerah yang Maju Jadi Caleg Pemilu 2024, Terbanyak dari Nasdem

JAKARTA, KOMPAS.com - Ramai-ramai kepala daerah mengajukan diri sebagai calon anggota legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada Pemilu 2024.

Ada kepala daerah yang menjabat sebagai gubernur, wakil gubernur, wali kota, wakil wali kota, bupati, ada pula wakil bupati.

Sebagian kepala daerah masih menjabat hingga saat ini. Sebagian lagi sudah mengundurkan diri.

Merujuk pada Pasal 240 Ayat (1) huruf k Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu mensyaratkan kepala daerah mundur dari jabatannya jika mencalonkan diri sebagai anggota legislatif.

“Mengundurkan diri sebagai kepala daerah, wakil kepala daerah, aparatur sipil negara, anggota Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, direksi, komisaris, dewan pengawas dan karyawan pada badan usaha milik negara dan/atau badan usaha milik daerah, atau badan lain yang anggarannya bersumber dari keuangan negara, yang dinyatakan dengan surat pengunduran diri yang tidak dapat ditarik kembali,” bunyi aturan tersebut.

Adapun pada Jumat (3/11/2023), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia menetapkan 9.917 orang caleg DPR yang masuk Daftar Calon Tetap (DCT) Pemilu 2024.

Para caleg itu berasal dari 18 partai politik peserta Pemilu 2024 dan 84 daerah pemilihan. Mereka akan memperebutkan 580 kursi DPR.

Dari 18 partai politik nasional yang berlaga pada Pemilu 2024, Nasdem menjadi partai yang paling banyak mengajukan caleg berlatar kepala daerah, mencapai sembilan nama. Menyusul PDI Perjuangan dengan delapan nama.

Berikut daftar caleg Pemilu 2024 yang berlatar kepala daerah dikutip dari data KPU RI:

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)

1. Ashari Tambunan

  • Bupati Deli Serdang
  • Dapil Sumatera Utara I, nomor urut 1

2. Prana Putra Sohe

  • Wali Kota Lubuklinggau
  • Dapil Sumatera Selatan I, nomor urut 1

3. Chusnunia

  • Wakil Gubernur Lampung
  • Dapil Lampung II, nomor urut 1

4. Mohammad Irsyad Yusuf

  • Bupati Pasuruan
  • Dapil Jawa Timur II, nomor urut 4

5. Jasri Usman

PDI Perjuangan

1. Hengki Kurniawan

  • Bupati Bandung Barat
  • Dapil Jawa Barat II, nomor urut 2

2. Nashrudin Azis

  • Wali Kota Cirebon
  • Dapil Jawa Barat VIII, nomor urut 8

3. Achmad Husein

  • Bupati Banyumas
  • Dapil Jawa Tengah VIII, nomor urut 4

4. Irwan Bachtiar Rachmat

  • Wakil Bupati Bondowoso
  • Dapil Jawa Timur III, nomor urut 4

5. Paolus Hadi

  • Bupati Sanggau
  • Dapil Kalimantan Barat II, nomor urut 2

6. James Sumendap

  • Bupati Minahasa Tenggara
  • Dapil Sulawesi Utara, nomor urut 3

7. Wenny Lumentut,

  • Wakil Wali Kota Tomohon
  • Dapil Sulawesi Utara, nomor urut 5

8. Ahmad Safei

Partai Golkar

1. Andar Amin Harahap

  • Bupati Padang Lawas Utara
  • Dapil Sumatera Utara II, nomor urut 10

2. Benny Utama

  • Bupati Pasaman
  • Dapil Sumatera Barat II, nomor urut 2

3. Syamsuar

  • Gubernur Riau
  • Dapil Riau I, nomor urut 1

4. Juliyatmono

  • Bupati Karanganyar
  • Dapil Jawa Tengah IV, nomor urut 2

5. Taufan Pawe

  • Wali Kota Parepare
  • Dapil Sulawesi Selatan II, nomor urut 4

6. Andi Fahsarmahdin

Partai Nasdem

1. Syarif Fasha

  • Wali Kota Jambi
  • Dapil Jambi, nomor urut 1

2. Agus Bastian

  • Bupati Purworejo
  • Dapil Jawa Tengah VI, nomor urut 1

3. Fauzan Khalid

  • Bupati Lombok Barat
  • Dapil Nusa Tenggara Barat II, nomor urut 2

4. Viktor Bungtilu Laiskodat

  • Gubernur Nusa Tenggara Timur
  • Dapil Nusa Tenggara Timur II, nomor urut 2

5. Tatong Bara

  • Wali Kota Kotamobagu
  • Dapil Sulawesi Utara, nomor urut 1

6. Hamim Pou

  • Bupati Bone Bolango
  • Dapil Sulawesi Utara, nomor urut 4

7. Fatmawati Rusdi

  • Wakil Wali Kota Makassar
  • Dapil Sulawesi Selatan I, nomor urut 1

8. Ali Mazi

  • Gubernur Sulawesi Tenggara
  • Dapil Sulawesi Tenggara, nomor urut 1

9. Kery Saiful Konggoasa

  • Wakil Gubernur Kalimantan Timur
  • Dapil Kalimantan Timur, nomor urut 1

Partai Keadilan Sejahtera (PKS)

1. Ami Taher

  • Wakil Bupati Kerinci
  • Dapil Jambi, nomor urut 8

2. Agus Masykur Rosyadi

  • Wakil Bupati Subang
  • Dapil Jawa Barat IX, nomor urut 4

Partai Amanat Nasional (PAN)

1. Rudi Hariyansyah

  • Wakil Bupati Pesisir Selatan
  • Dapil Sumatera Barat I, nomor urut 3

2. Adirozal

  • Bupati Kerinci
  • Dapil Jambi, nomor urut 2

3. Iskandar

  • Bupati Ogan Komering Ilir
  • Dapil Sumatera Selatan II, nomor urut 2

4. Muslimin Bando

  • Bupati Enrekang
  • Dapil Sulawesi Selatan III, nomor urut 1

5. Ramlan Badawi

Partai Demokrat

1. Cellica Nurrachadiana

  • Bupati Karawang
  • Dapil Jawa Barat VII, nomor urut 2

2. Iti Octavia Jayabaya

  • Bupati Lebak
  • Dapil Banten I, nomor urut 1

Partai Persatuan Pembangunan (PPP)

1. Mashuri

  • Bupati Merangin
  • Dapil Jambi, nomor urut 3

2. UU Ruzhanul Ulum

  • Wakil Gubernur Jawa Barat
  • Dapil Jawa Barat VIII, nomor urut 2

3. Subadri Ushuludin

  • Wakil Wali Kota Serang
  • Dapil Banten II, nomor urut 1

https://nasional.kompas.com/read/2023/11/06/13340541/daftar-kepala-daerah-yang-maju-jadi-caleg-pemilu-2024-terbanyak-dari-nasdem

Terkini Lainnya

Profil Mayjen Dian Andriani, Jenderal Bintang 2 Perempuan Pertama TNI AD

Profil Mayjen Dian Andriani, Jenderal Bintang 2 Perempuan Pertama TNI AD

Nasional
Status Gunung Ibu di Halmahera Meningkat, Warga Dilarang Beraktivitas hingga Radius 7 Kilometer

Status Gunung Ibu di Halmahera Meningkat, Warga Dilarang Beraktivitas hingga Radius 7 Kilometer

Nasional
Anies Mau Istirahat Usai Pilpres, Refly Harun: Masak Pemimpin Perubahan Rehat

Anies Mau Istirahat Usai Pilpres, Refly Harun: Masak Pemimpin Perubahan Rehat

Nasional
Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Nasional
Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke