Salin Artikel

Usai Bertemu Prabowo, Cak Imin Pastikan Koalisi Gerindra-PKB Makin Solid

Cak Imin menekankan koalisi Gerindra-PKB akan terus mengajak partai lain untuk bergabung ke dalam koalisi demi menyongsong Pemilu 2024.

Hal tersebut Cak Imin sampaikan dalam jumpa pers usai pertemuan antara Gerindra dan PKB di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (28/4/2023) malam.

"Alhamdulillah, silaturahmi halal bihalal ini menghasilkan kebersamaan yang semakin solid, kekuatan koalisi yang semakin baik. Dan semoga mengajak partai-partai lain untuk semakin bersama-sama bersama Gerindra dan PKB menyongsong Pemilu 2024," ujar Cak Imin.

Cak Imin menjelaskan, Gerindra dan PKB yakin dan optimistis akan terus bersama-sama. Bahkan, akan ada partai-partai lain yang bergabung.

Dia berharap, ke depannya koalisi Gerindra-PKB bisa bekerja lebih keras lagi agar koalisi tersebut bisa memenangkan Pemilu 2024.

Adapun dalam pertemuan itu, kata Cak Imin, dirinya dan Prabowo terus membangun komitmen dan memperbaharui semangat kerja sama.

"Dan yang lebih penting lagi adalah pertemuan ini membangun komitmen, memperbaharui semangat kerja sama, dan koalisi untuk kepentingan Indonesia masa depan," tuturnya.

"Terutama keberadaan koalisi ini memang dibangun untuk Indonesia raya, untuk Indonesia yang lebih baik, yang maju, lebih maju lagi," imbuh Cak Imin.

Menurutnya, mereka sudah tidak bertemu selama 2 minggu. Dia menilai 2 minggu adalah waktu yang lama bagi sepasang sahabat.

"Kita gunakan kesempatan ini karena kita sudah cukup lama ya enggak jumpa ya? Berapa? Ada 10 hari? 2 minggu. Kalau untuk kawan sejati itu 2 minggu lama kalau enggak ketemu," kata Prabowo.

https://nasional.kompas.com/read/2023/04/28/22581091/usai-bertemu-prabowo-cak-imin-pastikan-koalisi-gerindra-pkb-makin-solid

Terkini Lainnya

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDI-P, Pengamat: Hubungan Sudah “Game Over”

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDI-P, Pengamat: Hubungan Sudah “Game Over”

Nasional
Jokowi Tak Diundang Rakernas PDI-P, Pengamat: Sulit Disatukan Kembali

Jokowi Tak Diundang Rakernas PDI-P, Pengamat: Sulit Disatukan Kembali

Nasional
UKT Mahal, Komisi X Minta Dana Pendidikan Juga Dialokasikan untuk Ringankan Beban Mahasiswa

UKT Mahal, Komisi X Minta Dana Pendidikan Juga Dialokasikan untuk Ringankan Beban Mahasiswa

Nasional
Jokowi Ingin TNI Pakai 'Drone', Guru Besar UI Sebut Indonesia Bisa Kembangkan 'Drone AI'

Jokowi Ingin TNI Pakai "Drone", Guru Besar UI Sebut Indonesia Bisa Kembangkan "Drone AI"

Nasional
Komisi X DPR RI Bakal Panggil Nadiem Makarim Imbas Kenaikan UKT

Komisi X DPR RI Bakal Panggil Nadiem Makarim Imbas Kenaikan UKT

Nasional
Jawab Kebutuhan dan Tantangan Bisnis, Pertamina Luncurkan Competency Development Program

Jawab Kebutuhan dan Tantangan Bisnis, Pertamina Luncurkan Competency Development Program

Nasional
Kemenag: Jemaah Haji Tanpa Visa Resmi Terancam Denda 10.000 Real hingga Dideportasi

Kemenag: Jemaah Haji Tanpa Visa Resmi Terancam Denda 10.000 Real hingga Dideportasi

Nasional
Hari Ke-6 Pemberangkatan Haji, 41.189 Jemaah Asal Indonesia Tiba di Madinah

Hari Ke-6 Pemberangkatan Haji, 41.189 Jemaah Asal Indonesia Tiba di Madinah

Nasional
UKT Naik Bukan Sekadar karena Status PTNBH, Pengamat: Tanggung Jawab Pemerintah Memang Minim

UKT Naik Bukan Sekadar karena Status PTNBH, Pengamat: Tanggung Jawab Pemerintah Memang Minim

Nasional
Di APEC, Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Di APEC, Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Nasional
Biaya UKT Naik, Pengamat Singgung Bantuan Pendidikan Tinggi Lebih Kecil dari Bansos

Biaya UKT Naik, Pengamat Singgung Bantuan Pendidikan Tinggi Lebih Kecil dari Bansos

Nasional
Penuhi Kebutuhan Daging Sapi Nasional, Mendag Zulhas Dorong Kerja Sama dengan Selandia Baru

Penuhi Kebutuhan Daging Sapi Nasional, Mendag Zulhas Dorong Kerja Sama dengan Selandia Baru

Nasional
UKT Naik, Pengamat: Jangan Sampai Mahasiswa Demo di Mana-mana, Pemerintah Diam Saja

UKT Naik, Pengamat: Jangan Sampai Mahasiswa Demo di Mana-mana, Pemerintah Diam Saja

Nasional
Profil Mayjen Dian Andriani, Jenderal Bintang 2 Perempuan Pertama TNI AD

Profil Mayjen Dian Andriani, Jenderal Bintang 2 Perempuan Pertama TNI AD

Nasional
Status Gunung Ibu di Halmahera Meningkat, Warga Dilarang Beraktivitas hingga Radius 7 Kilometer

Status Gunung Ibu di Halmahera Meningkat, Warga Dilarang Beraktivitas hingga Radius 7 Kilometer

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke