Salin Artikel

Terima Anies dan Tim Kecil Koalisi Perubahan, AHY: 3 Partai Solid

Hal itu disampaikan setelah menerima Anies Baswedan dan perwakilan tim kecil bakal Koalisi Perubahan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Nasdem.

Adapun bakal Koalisi Perubahan ini terdiri dari Demokrat, Nasdem dan PKS yang sama-sama mendukung Anies Baswedan menjadi bakal calon presiden Pemilu 2024.

“Acara berjalan dengan sangat baik, cair, penuh dengan semangat kebersamaan. Insya Allah kami dari 3 partai politik solid,” ujar AHY ditemui di kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta, Kamis (2/2/2023).

“Insya Allah akan terus menjalankan misi bersama untuk menyukseskan bersama, dengan Bapak Anies kami juga senang mendapat berbagai cerita,” sambungnya.

Dalam kesempatan yang sama, Anies mengungkapkan, pertemuan tim kecil ini membahas soal rencana bakal Koalisi Perubahan ke depan. Ia mengeklaim diskusi kian mengerucut, dan progres semakin mendekati akhir.

“Makin solid, makin teknis persiapan untuk perjalanan ke depan. Jadi pertemuan sore ini kami sampaikan ini bagian dari perjalanan kita ke depan,” paparnya.

Adapun dalam pertemuan ini turut hadir perwakilan dari Partai Nasdem Willy Aditya dan PKS Sohibul Iman.

Diketahui Anies telah mendapatkan tiket sebagai calon presiden (capres) menuju Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Sebab, Nasdem, PKS, dan Demokrat telah menyatakan sikap untuk bersekapat mengusungnya.

Akan tetapi, ketiga parpol belum menandatangani nota kesepakatan Koalisi Perubahan.

Sementara itu, beberapa waktu belakangan ini, Nasdem melakukan lawatan ke beberbagai tempat. Antara lain ke Sekretariat Bersama (Sekber) Gerindra dan PKB.

Serta, Nasdem juga mendatangi Partai Golkar yang merupakan bagian dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Adapun KIB terdiri dari Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN)

https://nasional.kompas.com/read/2023/02/02/18554521/terima-anies-dan-tim-kecil-koalisi-perubahan-ahy-3-partai-solid

Terkini Lainnya

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Nasional
PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke