Salin Artikel

Tanggal 4 Juli Hari Memperingati Apa?

KOMPAS.com – Tanggal 4 Juli 2022 jatuh pada hari Senin. Di Zambia, hari ini dirayakan sebagai Hari Pahlawan.

Selain itu, ada juga berbagai peringatan dan perayaan lain di dunia. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 4 Juli 2022.

Hari Pahlawan di Zambia

Hari Pahlawan di Zambia diperingati setiap tahun pada hari Senin pertama di bulan Juli. Tahun ini, Hari Pahlawan dirayakan pada tanggal 4 Juli.

Setelah melalui perjuangan panjang selama bertahun-tahun, Zambia mendapatkan kemerdekaannya dari Inggris pada tahun 1964.

Perjuangan tersebut dipenuhi dengan gejolak dan kerusuhan, serta penindasan dan kekejaman dari penguasa kolonial.

Hari Pahlawan dibuat untuk menghormati para pejuang kemerdekaan Zambia. Hari ini merupakan hari libur umum di mana bisnis, sekolah dan kantor tutup.

Hari Ibu di Sudan Selatan

Hari Ibu di Sudan Selatan juga dirayakan pada Senin pertama di bulan Juli. Pada tahun 2022 ini, Hari Ibu jatuh pada 4 Juli.

Sama seperti semua Hari Ibu di seluruh dunia, hari ini didedikasikan untuk para ibu.

Momentum Hari Ibu menjadi kesempatan untuk mengungkapkan rasa terima kasih kepada ibu atas pengorbanan dan perjuangan yang telah mereka lakukan.

Independence from Meat Day di Amerika

Independence From Meat Day atau Hari Kemerdekaan dari Daging diperingati di Amerika Serikat pada tanggal 4 Juli.

Tanggal 4 Juli dipilih karena bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Amerika Serikat.

Pada hari ini, umumnya, orang-orang di Amerika akan memanggang semua jenis daging di luar rumah untuk merayakan hari kemerdekaan.

Tujuan dibuatnya hari ini adalah sebagai bentuk kampanye untuk mengurangi konsumsi daging.

Para vegan dan vegetarian percaya bahwa makan daging dapat membahayakan kesehatan dan lingkungan.

Meskipun sains tidak setuju dengan pemikiran ini, namun, makan daging goreng dan panggang terlalu sering memang diakui dapat berdampak buruk bagi kesehatan.

Jumlah orang yang memilih gaya hidup vegetarian dan vegan yang terus meningkat pun menunjukkan bahwa semakin banyak orang yang percaya keduanya dapat menjanjikan kesehatan yang lebih baik.

https://nasional.kompas.com/read/2022/07/03/02390011/tanggal-4-juli-hari-memperingati-apa-

Terkini Lainnya

Pengusaha Hendry Lie Jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah

Pengusaha Hendry Lie Jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo: Kami Maju dengan Kesadaran Didukung Kumpulan Tokoh Kuat, Termasuk PBNU

Prabowo: Kami Maju dengan Kesadaran Didukung Kumpulan Tokoh Kuat, Termasuk PBNU

Nasional
Prabowo: Saya Merasa Dapat Berkontribusi Beri Solusi Tantangan Bangsa

Prabowo: Saya Merasa Dapat Berkontribusi Beri Solusi Tantangan Bangsa

Nasional
Prabowo Sebut Jokowi Siapkan Dirinya Jadi Penerus

Prabowo Sebut Jokowi Siapkan Dirinya Jadi Penerus

Nasional
Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Nasional
Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show 'Pick Me Trip in Bali'

Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show "Pick Me Trip in Bali"

Nasional
Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Nasional
Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Nasional
Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Nasional
Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Nasional
Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Nasional
Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Nasional
Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Nasional
Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke