Salin Artikel

Kapolri Minta Warga Pertimbangkan Mudik Tak Gunakan Jalan Tol

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berharap pemudik mempertimbangkan pulang kampung menggunakan jalur di luar jalan tol.

Sebab, animo masyarakat diprediksi melonjak karena sudah 2 tahun pemerintah menerapkan pembatasan mudik ketika Idul Fitri.

Kementerian Perhubungan sebelumnya memprediksi, sedikitnya 85 juta orang akan mudik pada tahun ini.

"Pilihan jalur ini juga kita harapkan untuk bisa menjadi pilihan, karena rata-rata memilih jalan tol sehingga tentu kemudian di jalan tol bebannya menjadi berat," kata Listyo dalam acara vaksinasi serentak di kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Kamis (21/4/2022).

Listyo secara spesifik menyebut, masih ada berbagi jalur alternatif yang dapat menjadi pilihan bagi para pemudik.

"Ada alternatif jalur selatan yang tentunya saat ini baru selesai dibangun, itu bisa dijadikan pilihan," kata dia.

"Misalnya, mungkin menggunakan jalur-jalur alternatif yang ada baik di pantura (pantai utara) ataupun di jalur-jalur alternatif yang disiapkan di dalam kota," tambah Listyo.

Di samping itu, ia mengimbau pemudik memaksimalkan transportasi umum menuju kampung halaman guna menekan kemacetan di jalur mudik, seperti kereta api.

"Kemarin kita menengok KAI itu masih ada slot yang ditambahkan 20.000 per hari," ujar Listyo.

"Jadi ini juga bisa menjadi salah satu pilihan sehingga kemudian masyarakat bisa nyaman pada saat mudik. Motornya juga bisa dibawa dengan kereta api, sehingga kemacetan bisa kita pecah," tutupnya.

https://nasional.kompas.com/read/2022/04/21/12010621/kapolri-minta-warga-pertimbangkan-mudik-tak-gunakan-jalan-tol

Terkini Lainnya

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Nasional
Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Nasional
Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Nasional
Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke