Salin Artikel

Golkar Pertimbangkan Ridwan Kamil atau Ganjar Dampingi Airlangga pada 2024

Adapun antara kedua sosok itu dipertimbangkan untuk mendampingi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang telah diusung sebagai calon presiden (capres).

"Jadi siapa pun yang bisa membantu Pak Airlangga pemenangan dan bisa membantu pemerintah Pak Airlangga 2024 itu pasti akan kami pertimbangkan sebagai pendamping Pak Airlangga," kata Agus ditemui di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Jumat (10/12/2021).

Agus yang juga Ketua Dewan Pembina Relawan Airlangga untuk Indonesia (Relasi) itu mengatakan, ada banyak kader bangsa yang potensial mendampingi Airlangga.

Hanya saja, kata dia, ada sejumlah syarat yang perlu dipenuhi tokoh-tokoh tersebut agar dapat dipilih Partai Golkar untuk mendampingi Airlangga.

Pertama, ucap Agus, tokoh itu harus mampu memberikan nilai tambah terhadap pemenangan Airlangga sebagai presiden.

"Kedua, dia bisa atau mampu memiliki nilai tambah membantu Presiden Airlangga menjalankan pemerintahan nanti. Jadi dua hal itu yang kita lihat dari potensi sosok, atau figur yang akan mendampingi Airlangga sebagai presiden," ujar dia.

Lebih lanjut, Agus juga menilai bahwa elektabilitas Airlangga yang belum tinggi di sejumlah survei juga tak menjadi masalah bagi Golkar dalam langkah pemenangan menuju Pilpres.

Ia menegaskan dan meyakini bahwa secara rasional, Partai Golkar optimistis untuk memenangkan Airlangga sebagai presiden pada Pilpres 2024.

"Tidak ada yang tidak rasional, justru kira rasional mendorong Pak Airlangga menjadikan beliau sebagai presiden. Justru itu rasional, kita partai besar dan kita optimis," ucapnya.

Diketahui, hingga kini nama-nama tokoh yang digadang-gadang bakal maju dalam Pilpres 2024 telah mengemuka. Sejumlah nama itu di antaranya Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo.

Namun, kedua tokoh itu hingga kini belum mendeklarasikan diri maju sebagai capres maupun cawapres pada Pilpres 2024.

https://nasional.kompas.com/read/2021/12/10/13491091/golkar-pertimbangkan-ridwan-kamil-atau-ganjar-dampingi-airlangga-pada-2024

Terkini Lainnya

Anggota Komisi I DPR Dukung Kemenkominfo Ancam Blokir X/Twitter karena Izinkan Konten Porno

Anggota Komisi I DPR Dukung Kemenkominfo Ancam Blokir X/Twitter karena Izinkan Konten Porno

Nasional
Sindir Wacana Bansos untuk Penjudi Online, Kriminolog: Sekalian Saja Kasih Koruptor yang Dimiskinkan...

Sindir Wacana Bansos untuk Penjudi Online, Kriminolog: Sekalian Saja Kasih Koruptor yang Dimiskinkan...

Nasional
Pemerintah Semestinya Bikin Orang Lepas dari Judi Online, Bukan Memberikan Bansos

Pemerintah Semestinya Bikin Orang Lepas dari Judi Online, Bukan Memberikan Bansos

Nasional
Soal Duet Anies dan Kaesang, PKS: Status Anak Jokowi Belum Tentu Jadi Nilai Tambah

Soal Duet Anies dan Kaesang, PKS: Status Anak Jokowi Belum Tentu Jadi Nilai Tambah

Nasional
Kepala BNPT Apresiasi Densus 88 yang Proaktif Tangkap Residivis Teroris di Cikampek

Kepala BNPT Apresiasi Densus 88 yang Proaktif Tangkap Residivis Teroris di Cikampek

Nasional
Pertamina Luncurkan 'Gerbang Biru Ciliwung' untuk Kembangkan Ekosistem Sungai

Pertamina Luncurkan "Gerbang Biru Ciliwung" untuk Kembangkan Ekosistem Sungai

Nasional
Kriminolog Nilai Penjudi Online Mesti Dipandang sebagai Pelaku Pidana

Kriminolog Nilai Penjudi Online Mesti Dipandang sebagai Pelaku Pidana

Nasional
Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

Nasional
Satgas Pangan Polri Awasi Impor Gula yang Masuk ke Tanjung Priok Jelang Idul Adha 2024

Satgas Pangan Polri Awasi Impor Gula yang Masuk ke Tanjung Priok Jelang Idul Adha 2024

Nasional
Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan 'Bargain'

Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan "Bargain"

Nasional
Sosiolog: Penjudi Online Bisa Disebut Korban, tapi Tak Perlu Diberi Bansos

Sosiolog: Penjudi Online Bisa Disebut Korban, tapi Tak Perlu Diberi Bansos

Nasional
KPK Hampir Tangkap Harun Masiku yang Nyamar Jadi Guru di Luar Negeri, tapi Gagal karena TWK

KPK Hampir Tangkap Harun Masiku yang Nyamar Jadi Guru di Luar Negeri, tapi Gagal karena TWK

Nasional
Minta Kemenag Antisipasi Masalah Saat Puncak Haji, Timwas Haji DPR: Pekerjaan Kita Belum Selesai

Minta Kemenag Antisipasi Masalah Saat Puncak Haji, Timwas Haji DPR: Pekerjaan Kita Belum Selesai

Nasional
Timwas Haji DPR RI Minta Kemenag Pastikan Ketersediaan Air dan Prioritaskan Lansia Selama Puncak Haji

Timwas Haji DPR RI Minta Kemenag Pastikan Ketersediaan Air dan Prioritaskan Lansia Selama Puncak Haji

Nasional
Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke