Salin Artikel

Menko PMK Minta E-Warong Bantu Sosialisasikan Pentingnya Gizi Anak

Hal itu dikatakannya saat mengunjungi e-warong Sumber Berkah di Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (29/9/2020).

Sosialisasi tersebut perlu dilakukan di samping ketersediaan bahan pangan bagi mereka.

"Siapkan bahan-bahan pokok yang memang menjadi prioritas untuk penerima program sembako dan PKH, terutama yang masih memiliki anak balita. Beri mereka saran asupan gizi," ujar Muhadjir, dikutip dari siaran pers, Rabu (30/9/2020).

Muhadjir mengatakan, peranan e-warong dalam menyosialisasikan pentingnya asupan gizi anak dibutuhkan agar gizi anak-anak Indonesia terpenuhi.

Selain itu, ia juga mengingatkan agar pengelola e-warong tidak memberikan para penerima program sembako dan PKH berupa uang langsung.

Sebab jika hal tersebut terjadi maka dikhawatirkan bantuan yang diberikan pemerintah digunakan untuk sesuatu yang keliru.

"Dan yang patut dicatat, tidak boleh e-warong memberikan mentahan (uangnya saja). Apalagi sampai buat membeli rokok suaminya," kata dia.

Adapun e-warong merupakan tempat membeli atau memperoleh bahan pangan yang bernutrisi bagi masyarakat yang mendapat bantuan sosial program sembako.

Para penerima bantuan diberikan bantuan Rp 200.000 per bulan berbentuk semacam saldo, yang kemudian dibelanjakan di e-warong.

Saat ini e-warong juga sudah tersebar di seantero Indonesia.

Adapun e-warong yang dikunjungi Muhadjir telah berdiri sejak 2018 yang sudah mampu melayani 1.135 KPM, mencakup empat desa yakni Desa Kampil, Desa Marulor, Desa Warung Kidul, dan Desa Bondan Sari.

Muhadjir juga mengapresiasi bagaimana e-warong Sumber Berkah membangun sinergitas dengan warga setempat.

Utamanya dalam mencukupi kebutuhan komoditas pokok warga seperti telur, daging, hingga beras.

“Mereka ini melibatkan petani dan peternak lokal untuk suplai. Jadi hasil panennya terserap dan ekonomi berputar,” ucap dia.

https://nasional.kompas.com/read/2020/09/30/11520361/menko-pmk-minta-e-warong-bantu-sosialisasikan-pentingnya-gizi-anak

Terkini Lainnya

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Nasional
Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke