Salin Artikel

Pengakuan Demonstran: Gas Air Mata Hantam Bibir dan Massa Tak Dikenal

Ketika ditemui saat hendak perawatan lanjutan di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Jakarta, Rabu (25/9/2019), Naufal mengatakan, setelah polisi menembakkan gas air mata, demonstrans terpecah ke dua arah.

Ada yang mengarah ke Semanggi. Ada pula yang mundur ke arah Slipi. Naufal berada di kelompok massa yang mengarah ke Semanggi.

Sekitar pukul 18.30 WIB, gas air mata kembali ditembakkan polisi ke arah ia dan mahasiswa lain berkerumun.

"Tahu-tahu ada tembakkan dari samping, meluncur lalu mengenai bagian bibir saya," kat Naufal.

Ia tidak mengetahui pasti apa yang mengenai bibirnya sehingga menyebabkan luka robek tersebut. Ia menduga, benda yang menghantam bibirnya itu adalah gas air mata.

Pasalnya setelah kejadian itu, asap tebal memenuhi area di sekitarnya. Membuat dadanya sesak, kepala pusing dan sekujur tubuh lemas. Matanya juga perih tidak tertahankan sehingga ia sempat tidak sanggup melihat ke sekeliling.

"Dari peristiwa kemarin, saya dapat dua jahitan di bibir dan pipi bagian kanan," ujar Naufal.

Massa Tak Dikenal

Naufal juga bercerita bahwa ada massa tak dikenal ikut berbuat kerusuhan usai mahasiswa dipukul mundur aparat.

Ia dan rekan-rekan mahasiswa awalnya sengaja tidak melepaskan jaket almamater dari tubuh. Hal itu demi membedakan orang yang berasal dari mahasiswa dan mana yang bukan.

Beberapa saat setelah terkena gas air mata itu, Naufal mengaku, sempat melihat ada massa yang tidak mengenakan jaket almamater melemparkan batu dan benda lainnya ke arah polisi.

Aksi dari massa tak dikenal itulah, menurut Naufal, yang membuat polisi mengamuk, bahkan juga mengejar ke arah massa di mana di belakangnya terdapat kerumunan mahasiswa.

"Sebetulnya memang ada provokasi sehingga pagar juga rubuh. Akhirnya polisi juga ngamuk," ujar Naufal.

RSPP sendiri, sejak Selasa malam, kedatangan total 90 pasian yang merupakan demonstran di depan Gedung DPR/MPR.

Namun, 87 orang di antaranya sudah dipulangkan dan tersisa tiga mahasiswa yang sedang menjalani perawatan. Salah satu dari dua itu mengalami retak tulang tengkorak sehingga mengalami pendarahan. 

Pihak RSPP belum bersedia mengungkap identitas korban yang dirawat. 

https://nasional.kompas.com/read/2019/09/25/13561831/pengakuan-demonstran-gas-air-mata-hantam-bibir-dan-massa-tak-dikenal

Terkini Lainnya

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

Nasional
Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Nasional
SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

Nasional
Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Nasional
Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Nasional
Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke