Salin Artikel

Kagum dengan Sutopo, Alasan Adib Hidayat Ingin Pertemukan dengan Raisa

Untuk diketahui, Sutopo yang dimaksud pada tagar ini adalah Kepala Pusat Data Informasi dan Humas (Pusdatinmas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho.

Sementara Raisa yang dimaksud adalah Raisa Andriana, penyanyi berparas cantik yang terkenal karena lagu "Apalah Arti Menunggu".

Tagar #RaisaMeetSutopo bermula ketika Sutopo beberapa kali mengetwit, mengabarkan perkembangan informasi tentang gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah.

Ini twit Sutopo yang kemudian menjadi perhatian netizen:

Dalam twit tersebut, Sutopo menyampaikan meski dalam keadaan sakit kanker paru stadium 4B, ia akan tetap berusaha memberikan informasi ke masyarakat. Beberapa kali juga ia mengetwit membagikan momen setelah menjalani kemoterapi.

Lalu, twit ini disambut baik oleh netizen. Para netizen tergerak memviralkan tagar #RaisaMeetSutopo, dengan tujuan ingin mempertemukan Sutopo dengan Raisa.

Salah satunya adalah Adib Hidayat, seorang pengamat musik di Indonesia.

"Melihat ada tagar (#RaisaMeetSutopo) itu saja, terus ada beberapa yang mention saya. Kepikiran langsung WA (WhatsApp) Raisa," kata Adib saat dihubungi Kompas.com, Rabu (3/10/2018).

Kemudian, melalui akun Twitternya, @AdibHidayat, Adib menyampaikan bahwa ia sudah bertemu dengan manajer Raisa.

"Saya kagum dengan Pak Sutopo yang tetap aktif bekerja walau tengah sakit kanker," ujarnya.

Tanggapan Raisa

Raisa Andriana, melalui akun resmi Twitternya, @raisa6690, memberikan tanggapannya.

"Hari ini twitterku ramai dengan #RaisaMeetSutopo, dan ngebaca semua cerita di tweet temen2, bikin aku rasanya udh kenal deket sama Pak Sutopo yang disayang banyak orang. Semangat dan terus menginspirasi ya Pak @Sutopo_PN," begitu tulis Raisa.

Raisa juga me-retweet twit Sutopo di atas.

Kompas.com telah menghubungi manager Raisa, dan masih menunggu jawaban pasti terkait kapan waktu pertemuannya.

Sudah lama

Sebelum tagar ini diviralkan oleh netizen di Twitter, Sutopo beberapa kali mengetwit mengabarkan informasi dengan mention ke akun @raisa6690.

Salah satunya adalah twit Sutopo saat mengabarkan banjir yang terjadi di Kota Bandung pada 2016 lalu.

...

https://nasional.kompas.com/read/2018/10/03/13133911/kagum-dengan-sutopo-alasan-adib-hidayat-ingin-pertemukan-dengan-raisa

Terkini Lainnya

Sudah 6 Pj Kepala Daerah Mundur karena Hendak Maju Pilkada 2024

Sudah 6 Pj Kepala Daerah Mundur karena Hendak Maju Pilkada 2024

Nasional
Didakwa Korupsi Rp 44,5 Miliar, SYL Pamer Kementan Kontribusi Rp 15 Triliun ke Negara

Didakwa Korupsi Rp 44,5 Miliar, SYL Pamer Kementan Kontribusi Rp 15 Triliun ke Negara

Nasional
Menperin Bakal Pelajari Isu Sritex Bangkrut

Menperin Bakal Pelajari Isu Sritex Bangkrut

Nasional
Usung Sohibul Iman Jadi Bakal Cagub, PKS Tegaskan Partai Pemenang Pileg di Jakarta

Usung Sohibul Iman Jadi Bakal Cagub, PKS Tegaskan Partai Pemenang Pileg di Jakarta

Nasional
KPAI Desak Polisi Transparan Dalam Kasus Kematian Pelajar 13 Tahun di Padang

KPAI Desak Polisi Transparan Dalam Kasus Kematian Pelajar 13 Tahun di Padang

Nasional
Rotasi Pj Gubernur, Mendagri Bantah Presiden Cawe-cawe Pilkada 2024

Rotasi Pj Gubernur, Mendagri Bantah Presiden Cawe-cawe Pilkada 2024

Nasional
PDN Diserang 'Ransomware', Komisi I Ingatkan Pentingnya Peningkatan Keamanan Siber

PDN Diserang "Ransomware", Komisi I Ingatkan Pentingnya Peningkatan Keamanan Siber

Nasional
PKS Jagokan Sohibul Iman di Jakarta, Airlangga Ingatkan Pilkada Butuh Koalisi

PKS Jagokan Sohibul Iman di Jakarta, Airlangga Ingatkan Pilkada Butuh Koalisi

Nasional
Staf Airlangga Jadi Pj Gubernur Sumsel, Mendagri: Kami Ingin Beri Pengalaman

Staf Airlangga Jadi Pj Gubernur Sumsel, Mendagri: Kami Ingin Beri Pengalaman

Nasional
Tanggapi Putusan MA, Mendagri: Pelantikan Kepala Daerah Tidak Perlu Serentak

Tanggapi Putusan MA, Mendagri: Pelantikan Kepala Daerah Tidak Perlu Serentak

Nasional
Badan Pengkajian MPR Sebut Wacana Amendemen UUD 1945 Terbuka untuk Didiskusikan

Badan Pengkajian MPR Sebut Wacana Amendemen UUD 1945 Terbuka untuk Didiskusikan

Nasional
Sahroni Didorong Maju Pilkada Jakarta, Paloh: Dia Punya Kapabilitas, tetapi Elektabilitasnya...

Sahroni Didorong Maju Pilkada Jakarta, Paloh: Dia Punya Kapabilitas, tetapi Elektabilitasnya...

Nasional
Istana Tetapkan Tema dan Logo HUT ke-79 RI: 'Nusantara Baru, Indonesia Maju'

Istana Tetapkan Tema dan Logo HUT ke-79 RI: "Nusantara Baru, Indonesia Maju"

Nasional
KPI Tegaskan Belum Pernah Terima Draf Resmi RUU Penyiaran

KPI Tegaskan Belum Pernah Terima Draf Resmi RUU Penyiaran

Nasional
Dinyatakan Langgar Etik, Bamsoet: Saya Tak Mau Berpolemik

Dinyatakan Langgar Etik, Bamsoet: Saya Tak Mau Berpolemik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke