Salin Artikel

Sandiaga: Pak Prabowo Kan "Charming" Juga

"Enggak juga sih, Pak Prabowo kan cukup charming juga. Kalau Pak Prabowo keluar, ibu-ibu kan juga teriak," ujar Sandi dalam Satu Meja The Forum di Kompas TV, Rabu (29/8/2018).

Ia mengungkapkan keinginannya untuk memperjuangkan kaum ibu. Keinginan itu muncul sejak ia berkeliling ketika menjadi wakil gubernur DKI Jakarta dan saat membantu kampanye calon kepala daerah yang diusung oleh Gerindra pada Pilkada Serentak 2018.

"Selama dua tahun saya berkeliling di Jakarta. Dan bantu Pak Sudirman (cawagub Sudirman Said) di Jawa Tengah, Sudrajat (cagub) di Jawa Barat dan beberapa yang lain. Itu saya selalu berinteraksi dengan kaum ibu-ibu," ujar Sandi.

Selama berinteraksi dengan mereka, Sandi mengungkapkan kaum ibu ingin memperoleh penghidupan yang lebih baik. Mereka mengeluhkan persoalan seperti harga bahan pokok yang meningkat dan tak stabil, biaya pendidikan anak hingga biaya kesehatan yang mahal.

"Dan ini memberatkan penghidupan mereka. Dan itu ingin kita akan perjuangkan aspirasi dari para kaum ibu, emak-emak," kata Sandi.

"Simpel saja, mereka ingin penghidupan yang lebih baik, harga-harga terjangkau, harga yang lebih tidak fluktuatif, biaya pendidikan anak mereka, kesehatan nereka. Jadi buat mereka itu suatu yang patut diperjuangkan," lanjutnya.

Sandi menilai kaum ibu merindukan solusi-solusi yang dampaknya bisa dirasakan langsung dalam kehidupan mereka. Ia juga menyasar kaum ibu, karena militansi mereka ketika sudah menentukan pilihan politiknya.

Sebelumnya, Sandi juga pernah mengatakan, begitu banyak partai, tetapi belum ada partai emak-emak yang memikirkan nasib para ibu di Indonesia. Oleh karenanya, ia mengklaim akan membuat harga pangan stabil.

"Dari semua partai, yang belum ada partai emak-emak, kami ingin berjuang untuk partai emak-emak, kami ingin harga-harga terjangkau, harga pangan stabil, dan kami ingin percepatan pembangunan dengan yang bersih," tutur Sandi di gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (10/8/2018).

https://nasional.kompas.com/read/2018/08/30/11051081/sandiaga-pak-prabowo-kan-charming-juga

Terkini Lainnya

Menperin Bakal Pelajari Isu Sritex Bangkrut

Menperin Bakal Pelajari Isu Sritex Bangkrut

Nasional
Usung Sohibul Iman Jadi Bakal Cagub, PKS Tegaskan Partai Pemenang Pileg di Jakarta

Usung Sohibul Iman Jadi Bakal Cagub, PKS Tegaskan Partai Pemenang Pileg di Jakarta

Nasional
KPAI Desak Polisi Transparan Dalam Kasus Kematian Pelajar 13 Tahun di Padang

KPAI Desak Polisi Transparan Dalam Kasus Kematian Pelajar 13 Tahun di Padang

Nasional
Rotasi Pj Gubernur, Mendagri Bantah Presiden Cawe-cawe Pilkada 2024

Rotasi Pj Gubernur, Mendagri Bantah Presiden Cawe-cawe Pilkada 2024

Nasional
PDN Diserang 'Ransomware', Komisi I Ingatkan Pentingnya Peningkatan Keamanan Siber

PDN Diserang "Ransomware", Komisi I Ingatkan Pentingnya Peningkatan Keamanan Siber

Nasional
PKS Jagokan Sohibul Iman di Jakarta, Airlangga Ingatkan Pilkada Butuh Koalisi

PKS Jagokan Sohibul Iman di Jakarta, Airlangga Ingatkan Pilkada Butuh Koalisi

Nasional
Staf Airlangga Jadi Pj Gubernur Sumsel, Mendagri: Kami Ingin Beri Pengalaman

Staf Airlangga Jadi Pj Gubernur Sumsel, Mendagri: Kami Ingin Beri Pengalaman

Nasional
Tanggapi Putusan MA, Mendagri: Pelantikan Kepala Daerah Tidak Perlu Serentak

Tanggapi Putusan MA, Mendagri: Pelantikan Kepala Daerah Tidak Perlu Serentak

Nasional
Badan Pengkajian MPR Sebut Wacana Amendemen UUD 1945 Terbuka untuk Didiskusikan

Badan Pengkajian MPR Sebut Wacana Amendemen UUD 1945 Terbuka untuk Didiskusikan

Nasional
Sahroni Didorong Maju Pilkada Jakarta, Paloh: Dia Punya Kapabilitas, tetapi Elektabilitasnya...

Sahroni Didorong Maju Pilkada Jakarta, Paloh: Dia Punya Kapabilitas, tetapi Elektabilitasnya...

Nasional
Istana Tetapkan Tema dan Logo HUT ke-79 RI: 'Nusantara Baru, Indonesia Maju'

Istana Tetapkan Tema dan Logo HUT ke-79 RI: "Nusantara Baru, Indonesia Maju"

Nasional
KPI Tegaskan Belum Pernah Terima Draf Resmi RUU Penyiaran

KPI Tegaskan Belum Pernah Terima Draf Resmi RUU Penyiaran

Nasional
Dinyatakan Langgar Etik, Bamsoet: Saya Tak Mau Berpolemik

Dinyatakan Langgar Etik, Bamsoet: Saya Tak Mau Berpolemik

Nasional
Pakar Sebut Prabowo Bakal Menang Mudah jika Presiden Dipilih MPR

Pakar Sebut Prabowo Bakal Menang Mudah jika Presiden Dipilih MPR

Nasional
Ungkap Hubungan Jokowi dan Surya Paloh, Willy Aditya: Habis Pemilu Berteman Lagi...

Ungkap Hubungan Jokowi dan Surya Paloh, Willy Aditya: Habis Pemilu Berteman Lagi...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke