Salin Artikel

Jokowi: Masak Target Berubah, Enak Saja. Tetap 10 Besar Dong...

"Soal persiapan atlet, mulai besok saya mau cek. Moga-moga semua atlet siap untuk tanding di tanggal 18 Agustus," ujar Jokowi usai meninjau trotoar di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta, Kamis (2/8/2018).

Jokowi sekaligus akan memberikan motivasi supaya para atlet memberikan yang terbaik bagi nama bangsa Indonesia.

Sejauh ini, pemerintah juga tak mengubah target perolehan medali Asian Games, yakni 10 besar.

"Oh ya, masak target berubah. Enak saja. Tetap di 10 besar dong," ujar Jokowi.

Jokowi mengaku, cukup puas dengan persiapan pelaksanaan Asian Games 2018. Ia berharap perhelatan olahraga bergengsi itu berjalan lancar tanpa ada kendala.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menargetkan Indonesia masuk jajaran 10 besar dalam kegiatan Asian Games 2018. Keyakinan itu lantaran pemerintah mendukung penuh setiap cabang olahraga yang dilombakan.

“Nanti (target) 10 besar dulu,” ujar Imam Nahrawi, seusai memberikan orasi ilmiah dalam Dies Natalies ke-48 di Universitas Islam Negeri Walisongo, Semarang, Jumat (7/4/2018).

Terkait target itu, Imam meminta doa masyarakat agar Indonesia dapat berprestasi di rumah sendiri. Para atlet pun diharap mampu bertanding dengan penuh semangat.

“Atlet ini kan aset penting untuk menaikkan bendera merah putih dan mengumandangkan Indonesia Raya. Karena itu, saya hadir di kampus minta doa agar atlet siap bertanding baik,” ujar dia.

https://nasional.kompas.com/read/2018/08/02/20202061/jokowi-masak-target-berubah-enak-saja-tetap-10-besar-dong

Terkini Lainnya

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke