Salin Artikel

Dirjen hingga Menteri Irit Bicara soal Rencana Bandara Kertajati untuk Embarkasi Haji

Namun, saat rapat koordinasi berakhir, semua pejabat pemerintah yang hadir dan keluar dari Gedung Kemenko PMK kompak irit bicara kepada media yang sudah menunggu.

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin tidak mau mengungkapan pembahasan di rakor yang dipimpin oleh Menko PMK Puan Maharani itu.

"Belum ada yang bisa dipublikasikan, kami terus dalami," ujarnya.

Saat ditanya kemungkinan Bandara Kertajati menjadi Embarkasi Haji Tahun 2018, Menag tak memberikan jawaban berbeda. Ia mengatakan bahwa pemerintah masih mendalami hal itu.

Hingga ia berjalan dan masuk ke pintu mobil dinasnya, setiap pertanyaan wartawan ia jawab dengan kata-kata yang sama.

"Saya enggak bisa berikan informasi mohon maaf karena masih harus didalami. Cukup ya, assalamualaikum," kata dia sebelum menutup pintu mobil dan meninggalkan wartawan di bawah terik matahari.

Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Agus Santoso yang ikut dalam rakor tersebut justru bungkam. Tak ada satu kalimat pun yang terlontar dari mulutnya. Setelah keluar dari Kantor Kemenko PMK, ia langsung menuju mobilnya.

Kompas.com mencoba mencari hasil rakor terkait antisipasi Bandara Kertajati sebagai Embarkasi Haji Tahun 2018 ke Puan. Namun saat ditanya, ia pun menjawab dengan singkat.

"Tanya ke Pak Menag ya," kata dia sembari tersenyum. Saat diberitahu bahwa Menag juga irit bicara, ia kembali tersenyum.

Sebelumnya, Presiden Jokowi sudah meresmikan Bandara Kertajati, Jawa Barat, pada 24 Mei 2018 lalu. Bandara tersebut disebut-sebut siap untuk digunakan untuk penerbangan haji 2018.

Namun, pertanyaan muncul terkait dengan kesiapan dan fasilitas embarkasi haji disekitar bandara di Jawa Barat itu.

https://nasional.kompas.com/read/2018/06/06/15560941/dirjen-hingga-menteri-irit-bicara-soal-rencana-bandara-kertajati-untuk

Terkini Lainnya

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Nasional
Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Nasional
May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

Nasional
Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke