Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Segera Luncurkan Dua Program Bantuan untuk Myanmar

Kompas.com - 17/03/2017, 13:47 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Pemerintah akan kembali meluncurkan bantuan kemanusiaan untuk Rakhine State, Myanmar.

Kali ini bantuan yang diluncurkan berupa rumah sakit dan community development.

“Kita sudah punya sekolah itu di Sittwe (Ibu Kota Rakhine State), dan Mangdao. Dan sekarang kita membuat di Rumah Sakit di Mrauk U,” kata Wakil Menteri Luar Negeri AM Fachir, seusai mengikuti rapat terkait bantuan untuk Myanmar di Istana Wapres, Jumat (17/3/2017).

Ia menjelaskan, dipilihnya Mrauk U sebagai lokasi pembangunan rumah sakit karena di wilayah itu banyak terdapat pengungsi atau internal displace person.

Pemerintah berharap, bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin.

Selain rumah sakit, pemerintah juga berencana membangun pasar.

“Bayangkan ada kombinasi ada sekolah, ada RS dan ada pasar, yang itu adalah menampung kepentingan dasar yang ada di sana, no matter apa agamanya. Itu gambaran umumnya. Kita bergerak dari relief ke rehap, dan comunitty development,” jelas Fachir.

Adapun, pembangunan rumah sakit itu akan menghabiskan dana sekitar 30 miliar.

Presidium Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) Sarbini Abdul Murad menjelaskan, anggaran Rp 30 miliar bersumber dari Palang Merah Indonesia sebesar Rp 10 miliar, MER-C Rp 10 miliar dan sisanya dari pihak lain.

“Toal semua Rp 30 miliar itu rumah sakit dan alat kesehatan, tapi kalau rumah sakit saja sekitar Rp 18 miliar,” kata Sarbini.

Rumah sakit tersebut diperkirakan dapat menampung sekitar dua ribu orang. Sementara, untuk tenaga medis akan berasal dari Myanmar.

Sebelum rumah sakit beroperasi, pemerintah akan mengirim tenaga medis asal Indonesia untuk melatih mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com