Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Bandara Malaysia, Ferry Mengirimkan SMS Terakhir untuk Sang Istri

Kompas.com - 10/03/2014, 05:39 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — "Saya sudah di Malaysia, siap berangkat ke China," tulis Ferry Indra Suadaya (41) kepada sang istri, Fifi Wiryanto (39). Siapa sangka kalimat itu merupakan kabar terakhir yang diterima Fifi dari Ferry, satu dari penumpang pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang pada Sabtu (8/3/2014) dini hari.

Menurut kakak ipar Ferry, Simon (38), Ferry terbang ke China beserta adiknya, Herry Indra Suadaya (34). "Dia (Ferry) rencananya memang mau ke Beijing, sudah berangkat dari Jakarta pada Jumat malam atau malam Sabtu," kata Simon, kepada wartawan, di Perumahan Citra Garden 5 Blok D1/23, Jakarta Barat, Minggu (9/3/2014) malam.

Menurut Simon, Fifi selalu mengingatkan suaminya untuk terus memberikan kabar hingga tiba di China. Alhasil, pada Sabtu dini hari, sekitar pukul 00.30 pagi waktu Malaysia, Ferry memberi kabar tersebut kepada sang istri melalui layanan pesan singkat (SMS). Fifi membaca pesan itu pada Sabtu pagi, setelah ia bangun tidur.

Namun, saat Fifi mencoba menghubungi Ferry melalui telepon seluler, nomor suaminya tak aktif. "Kemudian, kami dengar ada berita pesawat Malaysia Airlines hilang kontak. Saat itu, kami semua bingung dan langsung ke Bandara Soekarno-Hatta," kata Simon. Di bandara, mereka meninggalkan nomor kontak agar keluarga bisa mendapatkan kabar terkait Ferry dan Herry.

Pada kesempatan berbeda, kerabat keluarga, Lanny (45), mengatakan, Fifi masih optimistis suaminya dapat ditemukan. Dia tahu keyakinan itu saat mengunjungi Fifi yang meminta semua pihak turut mendoakan agar pesawat cepat ditemukan. "Meski begitu, Fifi tetap berusaha untuk selalu kuat menerima semuanya," ujar Lanny.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, pada pukul 23.00 WIB, keluarga korban langsung beristirahat setelah menerima tamu dari Minggu siang. Lampu ruang tamu dan lantai 2 rumah pun telah dimatikan.

Rencananya, tiga anggota keluarga Ferry akan bertolak ke Malaysia untuk mengurus administrasi dan data terkait Ferry dan Harry. Selain Ferry dan Harry, lima warga Indonesia juga ada di pesawat Malaysia Airlines MH370 rute Kuala Lumpur-Beijing tersebut. Kelima orang itu adalah Firman Chandra Siregar, Sugianto Lo, Indrasuria Tanurisam, Vinny Chynthyatio, dan Willy Surijanto Wang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DKPP Didesak Pecat Ketua KPU dengan Tidak Hormat

DKPP Didesak Pecat Ketua KPU dengan Tidak Hormat

Nasional
JK Nilai Negara Harus Punya Rencana Jangka Panjang sebagai Bentuk Kontrol Kekuasaan

JK Nilai Negara Harus Punya Rencana Jangka Panjang sebagai Bentuk Kontrol Kekuasaan

Nasional
JK Respons Jokowi yang Tak Diundang Rakernas: Kan Bukan Lagi Keluarga PDI-P

JK Respons Jokowi yang Tak Diundang Rakernas: Kan Bukan Lagi Keluarga PDI-P

Nasional
Istri hingga Cucu SYL Bakal Jadi Saksi di Persidangan Pekan Depan

Istri hingga Cucu SYL Bakal Jadi Saksi di Persidangan Pekan Depan

Nasional
KPK Akan Hadirkan Sahroni jadi Saksi Sidang SYL Pekan Depan

KPK Akan Hadirkan Sahroni jadi Saksi Sidang SYL Pekan Depan

Nasional
Projo Sarankan Jokowi Gabung Parpol yang Nasionalis Merakyat

Projo Sarankan Jokowi Gabung Parpol yang Nasionalis Merakyat

Nasional
Soal Potensi PAN Usung Anies di Jakarta, Zulhas: Kami kan Koalisi Indonesia Maju

Soal Potensi PAN Usung Anies di Jakarta, Zulhas: Kami kan Koalisi Indonesia Maju

Nasional
Sukanti 25 Tahun Kerja di Malaysia Demi Hajikan Ayah yang Tunanetra

Sukanti 25 Tahun Kerja di Malaysia Demi Hajikan Ayah yang Tunanetra

Nasional
Zulhas Sebut 3 Nama Kader untuk Pilkada DKI Jakarta, Ada Eko Patrio, Zita Anjani, dan Pasha Ungu

Zulhas Sebut 3 Nama Kader untuk Pilkada DKI Jakarta, Ada Eko Patrio, Zita Anjani, dan Pasha Ungu

Nasional
Biaya Kuliah Mahal, Wapres: Pemerintah Belum Bisa Tanggung Seluruhnya

Biaya Kuliah Mahal, Wapres: Pemerintah Belum Bisa Tanggung Seluruhnya

Nasional
Keinginan JK Agar Pemilu di Masa Depan Lebih Efisien...

Keinginan JK Agar Pemilu di Masa Depan Lebih Efisien...

Nasional
Jusuf Kalla: Rekonsiliasi Tidak Berarti Semua Masuk Pemerintahan

Jusuf Kalla: Rekonsiliasi Tidak Berarti Semua Masuk Pemerintahan

Nasional
Presiden Iran Wafat, Wapres: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian

Presiden Iran Wafat, Wapres: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian

Nasional
Menkominfo Lapor ke Jokowi, Sudah Turunkan 1,9 Juta Konten Judi Online

Menkominfo Lapor ke Jokowi, Sudah Turunkan 1,9 Juta Konten Judi Online

Nasional
PDI-P Anggap Pertemuan Puan dan Jokowi di WWF Bagian Tugas Kenegaraan

PDI-P Anggap Pertemuan Puan dan Jokowi di WWF Bagian Tugas Kenegaraan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com