Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Mengulik Peran Ibu dalam Mencegah dan Menurunkan Stunting

Kompas.com - 25/01/2024, 12:28 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Demi mencapai target penurunan stunting sebesar 14 persen pada 2024, pemerintah Indonesia terus melakukan sejumlah langkah strategis. 

Salah satunya adalah memanfaatkan momentum Hari Gizi Nasional 2024 sebagai agenda untuk mempercepat penurunan angka stunting.

Dalam hal ini, peran keluarga sangat krusial dalam mendukung langkah tersebut. Dengan pemahaman mendalam terkait stunting, keluarga dapat berperan krusial dalam pencegahan stunting, salah satunya terkait kebutuhan gizi dan asupan protein hewani yang cukup.

Penulis utama buku Stunting-pedia: Apa yang Perlu Diketahui tentang Stunting, Lucy Widasari menekankan bahwa orangtua, khususnya ibu, memiliki peran penting dalam mencegah dan menanggulangi stunting.

Dia mengatakan, stunting merupakan gangguan gizi kronis akibat kekurangan asupan gizi dalam rentang waktu yang lama, sejak anak dalam kandungan hingga berusia dua tahun.

Baca juga: Menuju Generasi Emas: Stunting Istilah dan Dampaknya

Kondisi tersebut berdampak pada pertumbuhan, khususnya tinggi badan, perkembangan organ-organ penting, kekebalan tubuh, hingga kecerdasan anak.

Stunting harus menjadi perhatian serius orangtua dan pemerintah karena dapat memengaruhi kualitas hidup anak pada masa depan,” ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (15/12/2023).

Terkait hal itu, Lucy menjelaskan, pencegahan stunting dapat dilakukan calon ibu sejak dari berusia remaja, masa sebelum pembuahan atau prakonsepsi, masa kehamilan, hingga masa pertumbuhan anak sampai usia dua tahun.

Dia mengatakan, remaja putri yang telah mengalami haid dapat rentan mengalami anemia, khususnya akibat kekurangan zat besi. Oleh karenanya, pemerintah memiliki program pemberian tablet tambah darah untuk remaja putri.

Untuk masa prakonsepsi, wanita usia subur (WUS) harus memiliki visi yang baik dalam memprogramkan kehamilannya, mulai dari memeriksakan kesehatan hingga rajin beraktivitas fisik.

Baca juga: Apa Itu Stunting dan Bagaimana Cara Mencegahnya?

“WUS harus memiliki visi yang baik. Kalau misalnya merokok, mempunyai penyakit menular, dan perilaku lainnya, harus diketahui dan diperbaiki,” terangnya.

Kemudian, Program Officer Satuan Tugas Stunting Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) itu menambahkan, orangtua yang sudah memutuskan untuk memiliki anak harus mempersiapkan semua hal agar bayinya lahir sehat.

Dalam hal ini, ibu hamil harus memperhatikan kesehatannya, termasuk dengan mengonsumsi makanan yang mendukung kehamilan hingga suplemen tambahan.

Ibu hamil juga harus memantau kemajuan progres kehamilannya ke dokter kandungan, minimal enam kali dalam masa kehamilan.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), meningkatkan akses terhadap air bersih, hingga menjaga kebersihan lingkungan selama kehamilan dan setelah melahirkan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Nasional
Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show 'Pick Me Trip in Bali'

Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show "Pick Me Trip in Bali"

Nasional
Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Nasional
Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Nasional
Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Nasional
Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Nasional
Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Nasional
Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Nasional
Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Nasional
Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Nasional
9 Kabupaten dan 1 Kota  Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

9 Kabupaten dan 1 Kota Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

Nasional
KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat 'Dirawat Sampai Sembuh'

KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat "Dirawat Sampai Sembuh"

Nasional
BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com