Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Bakal Sampaikan Kebutuhan Penerbangan Kargo di Papua ke Menhub dan Menteri BUMN

Kompas.com - 23/11/2023, 13:19 WIB
Fika Nurul Ulya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menyampaikan permintaan pemerintah daerah Biak Numfor, Papua, yang menginginkan adanya penerbangan kargo secara langsung ke negara tujuan ekspor kepada dua menterinya.

Kedua menteri tersebut, yaitu Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Diketahui Kabupaten Biak Numfor, Papua, memiliki sumber daya laut melimpah yang bisa menjadi potensi ekspor besar ke negara tetangga.

"Jadi membutuhkan dorongan, dan nanti saya akan sampaikan ke Menteri Perhubungan, Menteri BUMN, agar ada penerbangan langsung kargo untuk urusan ikan tuna dalam jumlah sesuai kapasitas yang ada di Biak dan sekitarnya," kata Jokowi sebagaimana dilansir dari siaran YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (23/11/2023).

Baca juga: Presiden Terbitkan Aturan Cuti bagi Menteri hingga Walikota untuk Kampanye

Jokowi mengungkapkan, kelengkapan infrastruktur menjadi salah satu kunci untuk meningkatkan devisa mencapai lebih dari Rp 1 triliun di wilayah tersebut.

Kemudian, mantan Wali Kota Solo ini mengatakan, penerbangan langsung ke negara tujuan ekspor juga akan memperbaiki harga di tingkat nelayan.

Sebab, ekspor hasil laut tidak lagi memerlukan perantara kedua maupun ketiga. Begitu pun tidak perlu transit di wilayah lain yang membuat harganya makin meninggi.

"Tidak usah lewat tangan kedua, tangan ketiga. Saya kira ini akan bisa memperbaiki harga dan juga kesejahteraan nelayan akan mendapatkan imbasnya," ujar Jokowi.

Lebih lanjut, Jokowi juga mengatakan, penerbangan langsung bakal membuat produk atau hasil laut termasuk ikan segar akan langsung masuk ke pasar di negara tujuan ekspor.

"Infrastuktur logistik terutama, sehingga hasil-hasil ini secepatnya bisa masuk ke pasar langsung. Sehingga yang diminta oleh bupati, ada penerbangan langsung misalnya ke Jepang. Ada penerbangan langsung ke Amerika. Ada penerbangan langsung China, itu pasar-pasar tuna Indonesia," kata Jokowi.

Baca juga: Resmikan Kampung Nelayan Modern di Biak, Jokowi Ingatkan Jangan sampai Gagal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Surya Paloh Sedih SYL Pakai Duit Kementan untuk Keperluan Keluarga: Saya Mampu Bayarin kalau Diminta

Surya Paloh Sedih SYL Pakai Duit Kementan untuk Keperluan Keluarga: Saya Mampu Bayarin kalau Diminta

Nasional
Hari Tuna Sedunia, Kementerian KP Siap Dorong Kualitas, Jangkauan, dan Keberlanjutan Komoditas Tuna Indonesia

Hari Tuna Sedunia, Kementerian KP Siap Dorong Kualitas, Jangkauan, dan Keberlanjutan Komoditas Tuna Indonesia

Nasional
Sebut Suaranya Pindah ke PDI-P, PAN Minta Penghitungan Suara Ulang di Dapil Ogan Komering Ilir 6

Sebut Suaranya Pindah ke PDI-P, PAN Minta Penghitungan Suara Ulang di Dapil Ogan Komering Ilir 6

Nasional
Jokowi Teken UU Desa Terbaru, Kades Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Jokowi Teken UU Desa Terbaru, Kades Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Nasional
Soal Lebih Baik Nasdem Dalam Pemerintah atau Jadi Oposisi, Ini Jawaban Surya Paloh

Soal Lebih Baik Nasdem Dalam Pemerintah atau Jadi Oposisi, Ini Jawaban Surya Paloh

Nasional
Sentil Pihak yang Terlambat, MK: Kalau di Korea Utara, Ditembak Mati

Sentil Pihak yang Terlambat, MK: Kalau di Korea Utara, Ditembak Mati

Nasional
Giliran Ketua KPU Kena Tegur Hakim MK lantaran Izin Tinggalkan Sidang Sengketa Pileg

Giliran Ketua KPU Kena Tegur Hakim MK lantaran Izin Tinggalkan Sidang Sengketa Pileg

Nasional
Panji Gumilang Gugat Status Tersangka TPPU, Sebut Polisi Tak Penuhi 2 Alat Bukti

Panji Gumilang Gugat Status Tersangka TPPU, Sebut Polisi Tak Penuhi 2 Alat Bukti

Nasional
Sidang Administrasi Selesai, PTUN Minta PDI-P Perbaiki Gugatan terhadap KPU

Sidang Administrasi Selesai, PTUN Minta PDI-P Perbaiki Gugatan terhadap KPU

Nasional
Bamsoet Apresiasi Sikap Koalisi Perubahan Akui Kemenangan Prabowo-Gibran

Bamsoet Apresiasi Sikap Koalisi Perubahan Akui Kemenangan Prabowo-Gibran

Nasional
PDI-P Harap PTUN Tidak Biarkan Pelanggaran Hukum yang Diduga Dilakukan KPU

PDI-P Harap PTUN Tidak Biarkan Pelanggaran Hukum yang Diduga Dilakukan KPU

Nasional
KPK Sebut SPDP Kasus Korupsi di PDAM Boyolali Hoaks

KPK Sebut SPDP Kasus Korupsi di PDAM Boyolali Hoaks

Nasional
Kompolnas Dorong Motif Bunuh Diri Brigadir RAT Tetap Diusut meski Penyelidikan Kasus Dihentikan

Kompolnas Dorong Motif Bunuh Diri Brigadir RAT Tetap Diusut meski Penyelidikan Kasus Dihentikan

Nasional
Airin Hadir di Taaruf Muhaimin Bersama Calon Kepala Daerah

Airin Hadir di Taaruf Muhaimin Bersama Calon Kepala Daerah

Nasional
Sentil KPU, Hakim MK Arief Hidayat: Sudah Hadir Ya Setelah Viral Saya Marahi

Sentil KPU, Hakim MK Arief Hidayat: Sudah Hadir Ya Setelah Viral Saya Marahi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com