Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cak Imin Klaim KPU Nyatakan Berkas Pendaftarannya Memenuhi Syarat

Kompas.com - 19/10/2023, 11:47 WIB
Tatang Guritno,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon wakil presiden (bacawapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Muhaimin Iskandar mengatakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menyatakan berkas pendaftarannya dan bakal calon presiden (bacapres) KPP Anies Baswedan memenuhi syarat (MS).

Hal itu disampaikan setelah keduanya menemui jajaran komisioner KPU untuk mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Ini bukti bahwa seluruh kelengkapan telah kami serahkan lengkap dan semuanya sudah sesuai aturan yang berlaku,” tutur Muhaimin di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta, Kamis (19/10/2023).

Baca juga: Usai Daftar ke KPU, Anies-Cak Imin Ajak Pendukung Doakan Palestina

“Tentu saya berharap, dan Pak Anies berharap, serta partai koalisi berharap, akan memenuhi syarat semuanya. Oh dan sudah dinyatakan MS (oleh KPU),” sambung dia.

Ia mengungkapkan pihaknya sudah memegang surat tanda terima dari KPU.

Berkas itu menunjukan bahwa syarat administratif Anies-Muhaimin sudah dipenuhi semua.

“Ini ada surat-surat yang kami telah buktikan bahwa seluruh kelengkapan dan syarat-syarat yang dibutuhkan telah terpenuhi semua dan kami hari ini menerima tanda terima kelengkapan,” ujar dia.

Diketahui Anies-Muhaimin adalah peserta Pilpres 2024 yang pertama kali mendaftar diri sebagai pasangan capres-cawapres e KPU..

Siang ini, KPU juga bakal menerima pendaftar kedua yaitu Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Sementara itu, belum ada kepastian kapan bacapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto bakal mendaftar.

Sebab, sampai saat ini Prabowo belum mendeklarasikan siapa bacawapresnya. Meskipun, ada sejumlah nama yang disebut-sebut berpeluang menjadi cawapres Prabowo.

Baca juga: Antarkan Anies-Cak Imin ke KPU, Surya Paloh Harap Pemilu Tertib dan Tenang

Mereka di antaranya Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, hingga Ketua Umum Partai Bulan Bintang, Yusril Ihza Mahendra.

Di sisi lain, pendaftaran peserta Pilpres 2024 dibuka oleh KPU mulai hari ini sampai 25 Oktober 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

Nasional
Ganjar Tanggapi Ide Presidential Club Prabowo: Bagus-bagus Saja

Ganjar Tanggapi Ide Presidential Club Prabowo: Bagus-bagus Saja

Nasional
6 Pengedar Narkoba Bermodus Paket Suku Cadang Dibekuk, 20.272 Ekstasi Disita

6 Pengedar Narkoba Bermodus Paket Suku Cadang Dibekuk, 20.272 Ekstasi Disita

Nasional
Budiman Sudjatmiko: Bisa Saja Kementerian di Era Prabowo Tetap 34, tetapi Ditambah Badan

Budiman Sudjatmiko: Bisa Saja Kementerian di Era Prabowo Tetap 34, tetapi Ditambah Badan

Nasional
PAN Ungkap Alasan Belum Rekomendasikan Duet Khofifah dan Emil Dardak pada Pilkada Jatim

PAN Ungkap Alasan Belum Rekomendasikan Duet Khofifah dan Emil Dardak pada Pilkada Jatim

Nasional
Prabowo Hendak Tambah Kementerian, Ganjar: Kalau Buat Aturan Sendiri Itu Langgar UU

Prabowo Hendak Tambah Kementerian, Ganjar: Kalau Buat Aturan Sendiri Itu Langgar UU

Nasional
Tingkatkan Pengamanan Objek Vital Nasional, Pertamina Sepakati Kerja Sama dengan Polri

Tingkatkan Pengamanan Objek Vital Nasional, Pertamina Sepakati Kerja Sama dengan Polri

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Tak Jadi Ajang 'Sapi Perah'

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Tak Jadi Ajang "Sapi Perah"

Nasional
Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Bukan Oposisi, tapi Kritikus

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Bukan Oposisi, tapi Kritikus

Nasional
Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis 'Maksiat': Makan, Istirahat, Shalat

Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis "Maksiat": Makan, Istirahat, Shalat

Nasional
Ditanya Kans Anies-Ahok Duet pada Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Ditanya Kans Anies-Ahok Duet pada Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Nasional
Ke Ribuan Perwira Siswa, Sekjen Kemenhan Bahas Rekonsiliasi dan Tampilkan Foto Prabowo-Gibran

Ke Ribuan Perwira Siswa, Sekjen Kemenhan Bahas Rekonsiliasi dan Tampilkan Foto Prabowo-Gibran

Nasional
Resmikan Tambak BINS, Jokowi: Ini Langkah Tepat Jawab Permintaan Ikan Nila yang Tinggi

Resmikan Tambak BINS, Jokowi: Ini Langkah Tepat Jawab Permintaan Ikan Nila yang Tinggi

Nasional
Terus Berpolitik, Ganjar Akan Bantu Kader PDI-P yang Ingin Maju Pilkada

Terus Berpolitik, Ganjar Akan Bantu Kader PDI-P yang Ingin Maju Pilkada

Nasional
Kentalnya Aroma Politik di Balik Wacana Penambahan Kementerian Kabinet Prabowo-Gibran

Kentalnya Aroma Politik di Balik Wacana Penambahan Kementerian Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com