Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasto: 21 Elite PDI-P Dengar Langsung Jokowi Usulkan Ganjar Presiden

Kompas.com - 17/10/2023, 09:50 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto mengungkapkan, 21 elite PDI-P mendengar langsung bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden.

"Bahkan saya menghitung itu ada sekitar 21 orang yang sebelumnya diajak berbicara oleh Pak Presiden Jokowi, dan memberikan testimoni bagaimana 21 orang ini ketika berbicara dengan Presiden Jokowi, Beliau selalu mengusulkan Pak Ganjar Pranowo," ungkap Hasto ditemui di Media Center Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden, Jalan Cemara, Menteng, Jakarta, Senin (16/10/2023) malam.

Hasto menjawab pertanyaan soal arah dukungan Jokowi untuk Pilpres 2024 karena ada yang menyebut Jokowi mendukung Prabowo Subianto.

Baca juga: Projo: Sinyal Jokowi untuk Dukung Prabowo Jelas, Tampak dari Pukul Gong 8 Kali

Menurut Hasto, dukungan Jokowi ini disampaikan saat proses penentuan calon wakil presiden dari PDI-P bergulir. 

Ia mengatakan, saat itu Jokowi mengajak 21 elite partai banteng moncong putih untuk berdiskusi tentang sosok bacapres yang akan didukungnya nantinya.

Setiap diskusi, menurut Hasto, Jokowi selalu mengusulkan nama Ganjar.

"Itu 21 orang dari internal PDI Perjuangan dan diajak Pak Jokowi dan selalu Pak Jokowi menyampaikan, ini Mas Ganjar Pranowo," kata dia. 

Atas dasar itu, Hasto percaya Jokowi mendukung Ganjar. 

"Ya artinya kan 21 itu banyak, 21 orang kan banyak. Jumlah DPP PDI-P 27 orang," ujar dia.

Soal arah dukungan Jokowi untuk Prabowo bahkan diungkap terang-terangan oleh organisasi relawan Pro Jokowi (Projo) usai Rakernas VI pada Sabtu lalu.

Melalui Ketua Umumnya, Budi Arie Setiadi, Projo menyampaikan bahwa deklarasi dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai capres 2024 merupakan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca juga: Jokowi Bukan Kita Lagi!

Budi mengatakan, arahan Presiden Jokowi kepada para relawannya sangat jelas melalui sinyal yang disampaikan dalam Rakernas VI Projo.

"Yang sudah jelas tidak usah diperjelas lagi," kata Budi usai deklarasi di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Sabtu (14/10/2023) malam.

Budi pun menyebutkan, Jokowi telah menyampaikan sebuah sinyal kuat dengan memukul gong sebanyak delapan kali ketika membuka Rakernas Projo.

Adapun 08 merupakan kode sandi Prabowo Subianto semasa menjadi prajurit Kopassus TNI AD.

Budi menyatakan bahwa semua relawan Projo tunduk pada perintah Presiden Joko Widodo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Revisi UU Penyiaran: Demokrasi di Ujung Tanduk

Revisi UU Penyiaran: Demokrasi di Ujung Tanduk

Nasional
Gugat KPK, Sekjen DPR Protes Penyitaan Tas 'Montblanc' Isi Uang Tunai dan Sepeda 'Yeti'

Gugat KPK, Sekjen DPR Protes Penyitaan Tas "Montblanc" Isi Uang Tunai dan Sepeda "Yeti"

Nasional
Bongkar Dugaan Pemerasan SYL, KPK Hadirkan Dirjen Perkebunan Kementan Jadi Saksi

Bongkar Dugaan Pemerasan SYL, KPK Hadirkan Dirjen Perkebunan Kementan Jadi Saksi

Nasional
Tiga Menteri Koordinasi untuk Tindak Gim Daring Mengandung Kekerasan

Tiga Menteri Koordinasi untuk Tindak Gim Daring Mengandung Kekerasan

Nasional
Gugat KPK, Indra Iskandar Persoalkan Status Tersangka Korupsi Pengadaan Kelengkapan Rumah Jabatan DPR

Gugat KPK, Indra Iskandar Persoalkan Status Tersangka Korupsi Pengadaan Kelengkapan Rumah Jabatan DPR

Nasional
Momen Presiden Jokowi Jamu Santap Malam dengan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK

Momen Presiden Jokowi Jamu Santap Malam dengan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK

Nasional
Sudah Diingatkan Malu kalau Kalah, Anies Tetap Pertimbangkan Serius Pilkada DKI Jakarta

Sudah Diingatkan Malu kalau Kalah, Anies Tetap Pertimbangkan Serius Pilkada DKI Jakarta

Nasional
Kejanggalan Kematian Prajurit Marinir Lettu Eko Ketika Bertugas di Papua...

Kejanggalan Kematian Prajurit Marinir Lettu Eko Ketika Bertugas di Papua...

Nasional
Gugatan Praperadilan Sekjen DPR Lawan KPK Digelar 27 Mei 2024

Gugatan Praperadilan Sekjen DPR Lawan KPK Digelar 27 Mei 2024

Nasional
Penambahan Jumlah Kementerian dan Hak Prerogatif Presiden

Penambahan Jumlah Kementerian dan Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Saat Anies 'Dipalak' Bocil yang Minta Lapangan Bola di Muara Baru...

Saat Anies "Dipalak" Bocil yang Minta Lapangan Bola di Muara Baru...

Nasional
Anies Kini Blak-blakan Serius Maju Pilkada Jakarta, Siapa Mau Dukung?

Anies Kini Blak-blakan Serius Maju Pilkada Jakarta, Siapa Mau Dukung?

Nasional
Persoalkan Penetapan Tersangka, Gus Muhdlor Kembali Gugat KPK

Persoalkan Penetapan Tersangka, Gus Muhdlor Kembali Gugat KPK

Nasional
Kepada Warga Jakarta, Anies: Rindu Saya, Enggak? Saya Juga Kangen, Pengin Balik ke Sini...

Kepada Warga Jakarta, Anies: Rindu Saya, Enggak? Saya Juga Kangen, Pengin Balik ke Sini...

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jokowi Titip 4 Nama ke Kabinet Prabowo | Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

[POPULER NASIONAL] Jokowi Titip 4 Nama ke Kabinet Prabowo | Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com