Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu Para Kiai di Jatim, Anies Mengaku Minta Doa dan Petunjuk

Kompas.com - 12/09/2023, 00:24 WIB
Syakirun Ni'am,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan mengaku meminta doa dan petunjuk saat bertemu dengan sejumlah kiai di Jawa Timur beberapa hari lalu.

Untuk diketahui, Anies dan bakal calon wakil presidennya (cawapres), Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar melakukan ziarah ke makam pendiri Pengurus Bensar Nahdlatul Ulama (PBNU) hingga malam Sunan Ampel di Surabaya, Jawa timur bersama kiai-kiai NU.

"Ya silaturahmi saja. Minta doanya, minta pentunjuknya. Itu yang paling utama," ujar Anies saat ditemui awak media usai mengikuti peringatan HUT Kompas TV ke-12 di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Senin (11/9/2023).

Meski demikian, Anies enggan membocorkan petunjuk-petunjuk apa yang disampaikan para kiai di Jawa Timur.

Baca juga: Bicara Perubahan, Anies: Kemajuan Sekarang Diteruskan dengan Memasukan Keadilan

Menurut dia, untuk menjelaskan petunjuk para kiai dibutuhkan sesuai khusus yang cukup panjang.

"Macam macam. Nanti dah ada sesi sendiri yang panjang," tutur Anies.

Ketika ditanya lebih lanjut apakah dukungan dari dari kiai-kiai di Jawa Timur, Anies hanya menjawab singkat.

"Amin," kata Anies.

Baca juga: Anies-Cak Imin Akan Sowan ke DPP PKS Besok

Sebelumnya, pasangan capres-cawapres Anies-Cak Imin (Amin) mmberziarahbke Makam Sunan Ampel, tokoh penyebar Islam di tanah Jawa sekaligus senior para Wali Songo di Surabaya pada Sabtu (9/9/2023).

Setelah Sunan Ampel, Anies, dan Cak Imin melanjutkan ziarah ke makam Ketua PBNU pertama, KH Hasan Gipo yang menjabat pada periode 1926-1934 silam.

Selain acara ziarah ke makam wali dan tokoh NU, Cak Imin juga sowan-sowan ke pengasuh pesantren NU di Jombang. Salah satunya adalah Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Hasib Wahab Hasbullah di Tambakberas, Jombang.

Putra pendiri NU Abdul Wahab Hasbulloh ini pun mendoakan Cak Imin sukses menjadi wakil presiden terpilih pada Pemilu 2024.

"Muhaimin adalah orang Tambakberas, sekarang maju cawapres. Mudah-mudahan, kami doakan ya, kami doakan supaya sukses dan bisa berhasil menjadi Wapres Indonesia 2024. Amin," ujar Hasib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Prabowo Koreksi Istilah 'Makan Siang Gratis': Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Prabowo Koreksi Istilah "Makan Siang Gratis": Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Nasional
Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Nasional
Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Nasional
KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

Nasional
Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Nasional
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
SYL Berkali-kali 'Palak' Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

SYL Berkali-kali "Palak" Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com