Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala Megawati Terharu Ceritakan Lirik Lagu "Indonesia Raya" Tiga Stanza...

Kompas.com - 24/08/2023, 07:10 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri terharu menahan tangis saat bercerita soal lirik lagu "Indonesia Raya" tiga stanza.

Megawati mengaku terharu karena merasa pembuat lirik lagu, yaitu Wage Rudolf Supratman sangat mengacu kondisi Tanah Air saat itu.

Momen ini terjadi ketika Megawati menyampaikan pidatonya di hadapan warga masyarakat, budayawan hingga rohaniwan di Omah Petroek, Pakem, Sleman, Yogyakarta, Rabu (23/8/2023).

"Makanya, coba dengarkan 'Indonesia Raya', itu luar biasa. Nanti saya mau memperkenalkan, kemarin waktu BPIP itu tiga stanza, aduh," kata Megawati di lokasi.

Baca juga: Megawati Minta Ganjar Perbaiki Masalah Stunting Jika Terpilih Jadi Presiden

"Kalau dengar itunya, hmm, apa ya. Bikin liriknya itu, lho, waduh luar biasa," lanjut dia seraya terbata-bata.

Akan tetapi, ia merasa kehebatan lagu "Indonesia Raya" itu masih belum dihayati warga negara Indonesia seluruhnya.

Sebab, Megawati melihat masih banyak WNI yang hanya diam ketika lagu "Indonesia Raya" berkumandang.

"Betul, lho. Tapi ya begitu, kadang orang, wes menang wae (diam saja) menganggapnya. Indonesia Raya opo ora to yo. Benar, lho. Saya enggak pernah bohong. Saya ketemu orang seribu satu macam," cerita Ketua Umum PDI-P ini.

Baca juga: Respons Megawati, Pukat Sebut Pembubaran KPK Akan Jadi Hari Raya Para Koruptor

Lebih jauh, Megawati menegaskan bahwa Indonesia adalah negara yang beragam dari sisi etnis, suku, agama, dan antargolongan.

Hal itu disimpulkannya karena mengaku sering turun ke rakyat. Sehingga, Presiden kelima RI itu tahu segala keragaman Indonesia sampai ke hal yang aneh sekali pun.

"Jadi, keragaman kita ini luar biasa. Kalau enggak pernah turun, sudah, deh. Nanti bingung, betul, tetapi karena saya tahu, saya turun ke bawah, segala macam, segala macam, ketemu yang aneh-aneh, ini keragaman Indonesia Raya," ujarnya.

Megawati setelah itu memilih menyetop pidato karena tak kuasa menahan haru.

Apalagi, dia merasa tidak memiliki waktu cukup apabila terus berbicara.

Pantauan Kompas.com, beberapa yang hadir termasuk Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto juga tampak ikut terharu.

Hasto terlihat beberapa kali mengelap matanya yang basah mendengar pidato pemimpin partai politiknya.

"Sampun, nggih. (Sudah ya). Nanti sampai malam. Saya pamit, mau pulang," tutur Megawati menyudahi pidato diiringi tepuk tangan hadirin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com