Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Try Sutrisno, Prabowo Diberi Pesan soal Keinginannya Jadi Capres

Kompas.com - 26/04/2023, 08:55 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mendapatkan pesan khusus dari Wakil Presiden ke-6 RI, Try Sutrisno terkait keinginannya maju menjadi calon presiden (capres) 2024.

Dalam pesan itu, Try menilai Prabowo adalah sosok yang memahami kebutuhan rakyat Indonesia. 

"Saya pesankan kalau Beliau mau terus ikut dalam pemilu ini, apalagi saya dengar juga sudah mencalonkan jadi presiden," kata Try dalam keterangan pers Partai Gerindra yang diterima Kompas.com, Selasa (25/4/2023).

"Saya pesankan, Pak Prabowo adalah orang yang sudah lama berjuang, mengerti tentang apa yang diperlukan dan dibutuhkan untuk seluruh rakyat Indonesia ini," kata dia.

Baca juga: Silaturahmi Prabowo yang Bawa Pulang Janji Wiranto dan Mahfud untuk Bertemu Lagi

Hal itu disampaikan Try ketika menerima kunjungan Prabowo pada Selasa (25/4/2023) kemarin.

Seharin kemarin, Prabowo mengunjungi sejumlah senior dan tokoh dalam rangka silaturahmi Lebaran.

Prabowo berkunjung ke kediaman Try di Menteng, Jakarta Pusat.

Ketua Umum Partai Gerindra itu datang memakai baju batik.

Ia juga menyalami tangan Try dan menyampaikan selamat Hari Lebaran.

"Minal aidin wal faizin. Kalau ada salah, mohon maaf," kata Try sembari menggenggam tangan Prabowo. 

Baca juga: Ditanya Potensi Masuk Gerindra Usai Dikunjungi Prabowo, Wiranto: Masih Ada Pertemuan Berikutnya

Prabowo mengatakan, ia berkunjung menengok Try yang kesehatannya sempat menurun pada awal 2023.

Menurut Prabowo, silaturahmi Lebaran merupakan tradisi baik yang harus dijalankan.

"Lebaran ke Pak Try Sutrisno, sesepuh kita, mantan pimpinan kita. Saya kira ini satu tradisi yang baik," kata Prabowo. 

Sebelum pulang, Try memberikan cendera mata berupa sebuah buku bersampul merah putih kepada Prabowo.

"Terima kasih, Pak. Saya pamit ya, Pak," ujar Prabowo sembari kembali menyalami tangan Try Sutrisno. 

"Saya juga terima kasih," jawab Try.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Sebut Jokowi Siapkan Dirinya Jadi Penerus

Prabowo Sebut Jokowi Siapkan Dirinya Jadi Penerus

Nasional
Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Nasional
Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show 'Pick Me Trip in Bali'

Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show "Pick Me Trip in Bali"

Nasional
Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Nasional
Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Nasional
Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Nasional
Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Nasional
Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Nasional
Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Nasional
Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Nasional
Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Nasional
9 Kabupaten dan 1 Kota  Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

9 Kabupaten dan 1 Kota Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

Nasional
KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat 'Dirawat Sampai Sembuh'

KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat "Dirawat Sampai Sembuh"

Nasional
BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com