Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komjen Nana Sudjana, Inspektur Utama Setjen DPR RI yang Baru Punya Harta Rp 5,2 Miliar

Kompas.com - 06/04/2023, 13:50 WIB
Fitria Chusna Farisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Komjen Pol Nana Sudjana dilantik menjadi Inspektur Utama Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI pada Rabu (5/4/2023).

Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 49/TPA Tahun 2023 tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Setjen DPR RI.

"Barusan saja kami melaksanakan pelantikan. Jadi tadi pelantikan selaku irtama, Inspektur Utama Sekjen DPR RI," kata Nana di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu.

Baca juga: DPR Lantik Komjen Nana Sudjana Jadi Inspektur Utama Sekretariat Jenderal

Sebelum menjabat sebagai Inspektur Utama Setjen DPR RI, Nana telah puluhan tahun berkarier di Polri. Sejumlah jabatan strategis di kepolisian pernah dia emban.

Malang melintang berkiprah di Korps Bhayangkara, berapa harta kekayaan Nana Sudjana?

Harta kekayaan

Menurut laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang dilaporkan 31 Desember 2021, Nana memiliki kekayaan senilai Rp 5,2 miliar.

Mengutip situs e-LHKPN Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), mantan Kapolda Metro Jaya itu memiliki 11 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Yogyakarta, Surakarta, Cirebon, hingga Jakarta bernilai Rp 3,7 miliar.

Ia juga tercatat mempunyai mobil Toyota Camry 2.5 V AT tahun 2014, mobil Toyota Kijang Innova tahun 2016, dan Motor Honda Supra Fit tahun 2007 yang nilai totalnya sebesar Rp 360 juta.

Baca juga: Profil Komjen Nana Sudjana, Eks Kapolda Metro Jaya yang Kini Jadi Inspektur Utama Setjen DPR RI

Selain itu, Nana juga memiliki harta bergerak lain senilai Rp 270 juta dan kas setara kas sebesar Rp 905 juta.

Sehingga, jika ditotal, harta kekayaan Nana yang dilaporkan pada LHKPN terbaru yakni Rp 5.282.430.453.

Kekayaan Nana itu naik sedikit jika dibandingkan dengan harta yang dia laporkan di LHKPN Maret 2021 yakni sebesar Rp 4.816.653.681.

Sebelum itu, harta kekayaan Nana yang tercatat di LHKPN tahun 2018 juga tak jauh berbeda yaitu Rp 4.319.353.681.

Baca juga: Kiprah Irjen Nana Sudjana: Janji Kawal Kasus Novel Baswedan hingga Dicopot dari Jabatan Kapolda Metro Jaya

Karier cemerlang

Selama puluhan tahun mengabdi di Polri, Nana mencatatkan karier cemerlang. Pria kelahiran Cirebon, Jawa Barat, 26 Maret 1965 itu kerap ditempatkan di bidang intelijen.

Lulus dari Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1988, Nana ditugaskan di Polresta Yogyakarta selama beberapa tahun. Awal tahun 2000, dia dipindahtugaskan ke Polres Metro Jakarta Barat.

Setelahnya, Nana sempat menjadi Kapolres Probolinggo (2006), Wakapolwiltabes Surabaya (2008), Analis Utama Tk III Badan Intelijen dan Keamanan atau Baintelkam Polri, lalu Kapolresta Surakarta (2010).

Halaman:


Terkini Lainnya

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com