Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Teridentifikasi, Polri Hentikan Operasi DVI

Kompas.com - 09/03/2023, 20:09 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri telah berhasil mengidentifikasi seluruh jenazah korban tidak dikenal akibat kebakaran di Depo Pertamina, Plumpang, Jakarta Utara.

DIketahui, RS Polri menerima 15 kantong jenazah korban tanpa nama dan satu kantong berisi bagian tubuh akibat kebakaran tersebut.

Dengan berhasilnya identifikasi para korban tersebut, Polri untuk sementara menghentikan operasi Tim DVI Polri.

"Karena jumlah jenazah sudah cocok, maka untuk sementara ya, operasi Tim DVI telah berakhir," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta, Kamis (9/3/2023).

Baca juga: 5 Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Teridentifikasi, Total Jadi 8

Ramadhan mengatakan, Polri tentu akan kembali membuka operasi Tim DVI apabila pihak RS Polri kembali menerima jenazah yang sulit diidentifikasi.

DVI merupakan tim bentukkan Polri yang berperan mengidentifikasi korban bencana yang sudah rusak dan tidak dikenali.

Tim DVI Polri sendiril terdiri dari dokter spesialis forensik, dokter gigi, ahli antropologi atau ilmu yang mempelajari tulang, kepolisian, fotografi, serta ada dari unsur masyarakat.

"Tentu bila ada laporan kita akan layani, karena jumlah jenazah yang diterima RS dalam hal ini Posko Tim DVI telah selesai maka operasi Tim DVI selesai," ujarnya.

Baca juga: Ini Identitas 15 Jenazah dan 1 Bagian Tubuh Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang Telah Teridentifikasi

Ramadhan mengatakan, 15 jenazah dan 1 body part yang diterima Polri sudah tuntas dan berhasil diidentifikasi semua.

Dari 15 jenazah itu, ada sebanyak 9 korban laki-laki dan 5 korban perempuan.

Sebagai informasi, kebakaran besar terjadi di kawasan Depo Pertamina Plumpang di Jalan Tanah Merah Bawah RT 012 RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) pada pukul 20.11 WIB.

Berikut daftar 15 jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang diterima RS Polri dan teridentifikasi:

  1. Fahrul Hidayatulah, laki-laki, 28 tahun, Alamat di Rawabadak Selatan, Koja.
  2. Muhammad Bukhori, laki-laki, 41 tahun. Alamat di Rawabadak Selatan, Koja.
  3. Iriana, perempuan, 61 tahun. Alamat di Rawabadak Selatan, Koja.
  4. Sumiyati, perempuan, 71 tahun. Alamat di Bendungan Melayu, Gang 11 Arsyad RT 005 RW 002 No.13 Desa Rawabadak Selatan.
  5. Raffasya Zayid Athallah, 4 tahun, laki-laki. Alamat di Bendungan Melayu No.13 RT 005 RW 001, Desa Rawabadak Selatan, Koja.
  6. Trish Rhea Aprilita, perempuan, 12 tahun. Alamat Jalan Bendungan Melayu Nomor 13 RT 005 RW 001 Desa Rawabadak Selatan, Koja.
  7. Suheri, laki-laki, 32 tahun. Alamat di Bendungan Melayu Nomor 13 RT 005 RW 001 Desa Rawabadak Selatan, Koja.
  8. Hadi, laki-laki, 32 tahun. Alamat Jalan Koramil Madiri VII, Kelurahan Rawabadak Selatan, Koja.
  9. Iqbal, laki-laki, 9 tahun. Alamat Jalan Tanah Merah RT 01/08 Rawabadak, Koja.
  10. Hanifah, perempuan, 50 tahun. Alamat Kampung Bendungan Melayu RT 06/01 Rawabadak Selatan, Koja.
  11. Hardito, laki-laki, 20 tahun. Alamat Dusun Timor Reges RT 01/01 Desa Saroka, Kecamatan Saronggi, Sumenep, Jawa Timur.
  12. Dayu Nurmawati, perempuan, 39 tahun. Alamat Dusun Timor Reges RT 01/01 Desa Saroka, Kecamatan Saronggi, Sumenep, Jawa Timur.
  13. Ali, laki-laki, 67 tahun. Alamat Jalan Mandiri IV, Rawabadak Selatan, Koja.
  14. Yuliana Handayani, perempuan, 21 tahun. Alamat Bendungan Melayu, Rawabadak Selatan, Koja.
  15. Riandika, laki-laki, 11 tahun, alamat Jalan Mandiri IV, Rawabadak Selatan, Koja.

Baca juga: Muncul 2 Versi Surat Pertamina Soal Uang Santunan, Pernyataan Tak Tuntut Kebakaran di Plumpang Berubah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Nasional
Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Nasional
Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Nasional
Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Nasional
Respons Luhut Soal Orang 'Toxic', Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Respons Luhut Soal Orang "Toxic", Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Nasional
Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com