Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IDAI: Kelebihan Nutrisi Tingkatkan Risiko Kanker pada Anak

Kompas.com - 04/02/2023, 15:54 WIB
Singgih Wiryono,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua UKK Hematologi Onkologi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Teny Tjitra Sari mengatakan, kelebihan kalori bisa menjadi salah satu penyebab kanker pada anak.

Hal tersebut disampaikan Teny dalam acara webinar "Kanker pada Anak" yang digelar secara virtual, Sabtu (4/2/2023).

"Seperti tadi yang kita bilang kanker itu multifaktorial, ini salah satu yang disampaikan. Tidak berarti bahwa semua anak-anak yang over nutrisi kemudian jadi kanker," ujar Teny.

Baca juga: Ramai soal Bayi Diberi Minuman Kopi Saset, Dokter Anak Ungkap Bahayanya

Teny mengatakan, sebaiknya para orangtua bisa memberikan nutrisi yang cukup dan tidak berlebih pada anak-anak.

Sebab, kata dia, anak-anak yang kelebihan nutrisi memiliki risiko terkena kanker.

"Buatlah anak-anak menjadi anak yang normal saja, jangan yang kadang-kadang ibu-ibu sekarang senang dengan anak yang chubby, montok, menggemaskan. Dokter anak tidak suka, yang normal-normal saja yang pas-pas aja," ujar dia.

Sekretaris Umum IDAI Hikari Ambara Sjakti mengatakan, over nutrisi juga tak hanya berisiko menimbulkan kanker pada anak-anak.

Dia menyebut, over nutrisi justru jauh lebih berisiko menimbulkan kanker pada orang dewasa.

"Mengenai over nutrisi ini, ini bagi orang dewasa, obesitas itu berisiko meningkatkan kanker pada orang dewasa, terutama yang obes ya, artinya tidak sekadar overweigth," ucap dia.

Baca juga: Apa yang Dirasakan Penderita Kanker Ovarium?

Karena kecenderungan tubuh orang dewasa yang kelebihan nutrisi lebih banyak mengandung zat kimia sitokin yang berperan pada terjadinya kanker.

"Pada obes ini banyak sitokin karena metabolisme yang tidak normal. Kalau sitokinnya banyak maka akan terjadi peradangan kronis," kata Hikari.

"Sebagian besar kanker pada orang dewasa itu mekanismenya bisa melalui peradangan kronis tersebut yang bisa menjadi kanker," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Ahli Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Ahli Ketenagakerjaan

Nasional
Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Nasional
Menparekraf Ikut Kaji Pemblokiran 'Game Online' Mengandung Kekerasan

Menparekraf Ikut Kaji Pemblokiran "Game Online" Mengandung Kekerasan

Nasional
Jokowi di NTB Saat Buruh Aksi 'May Day', Istana: Kunker Dirancang Jauh-jauh Hari

Jokowi di NTB Saat Buruh Aksi "May Day", Istana: Kunker Dirancang Jauh-jauh Hari

Nasional
Jokowi di NTB Saat Massa Buruh Aksi 'May Day' di Istana

Jokowi di NTB Saat Massa Buruh Aksi "May Day" di Istana

Nasional
Seorang WNI Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Everest

Seorang WNI Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Everest

Nasional
Kasus Korupsi SYL Rp 44,5 Miliar, Bukti Tumpulnya Pengawasan Kementerian

Kasus Korupsi SYL Rp 44,5 Miliar, Bukti Tumpulnya Pengawasan Kementerian

Nasional
Keterangan Istri Brigadir RAT Beda dari Polisi, Kompolnas Tagih Penjelasan ke Polda Sulut

Keterangan Istri Brigadir RAT Beda dari Polisi, Kompolnas Tagih Penjelasan ke Polda Sulut

Nasional
Jokowi: Selamat Hari Buruh, Setiap Pekerja adalah Pahlawan

Jokowi: Selamat Hari Buruh, Setiap Pekerja adalah Pahlawan

Nasional
Pakai Dana Kementan untuk Pribadi dan Keluarga, Kasus Korupsi SYL Disebut Sangat Banal

Pakai Dana Kementan untuk Pribadi dan Keluarga, Kasus Korupsi SYL Disebut Sangat Banal

Nasional
'Brigadir RAT Sudah Kawal Pengusaha 2 Tahun, Masa Atasan Tidak Tahu Apa-Apa?'

"Brigadir RAT Sudah Kawal Pengusaha 2 Tahun, Masa Atasan Tidak Tahu Apa-Apa?"

Nasional
Prabowo: Selamat Hari Buruh, Semoga Semua Pekerja Semakin Sejahtera

Prabowo: Selamat Hari Buruh, Semoga Semua Pekerja Semakin Sejahtera

Nasional
Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh

Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh

Nasional
Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Nasional
Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com