Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Kejuaraan Dunia Wushu, Jokowi Minta Atlet Internasional Lebih Mengenal Indonesia

Kompas.com - 05/12/2022, 20:34 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo membuka Kejuaraan Dunia Wushu Junior ke-8 yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, Senin (5/12/2022).

Adapun kejuaraan tersebut diikuti oleh 60 negara.

"Dengan mengucap Bismillahirahmanirrahim, hari ini saya nyatakan Kejuaraan Dunia Wushu Junior ke-8 resmi dibuka," ujar Jokowi sebagaimana disiarkan YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi menyambut gembira penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Wushu Junior ke-8 ini.

Baca juga: Menpora Zainudin Amali Memuji Perkembangan Wushu di Indonesia

Secara khusus, Kepala Negara pun mengucapkan selamat datang kepada para atlet dan pelatih yang bertanding.

"Secara khusus saya mengucapkan selamat datang di Indonesia kepada seluruh delegasi wushu dari negara-negara sahabat dari 60 negara yang mewakili 5 benua," ungkap Jokowi.

"Memang kehadiran Bapak, Ibu dan suadara-saudara ke Indonesia adalah untuk bertanding. Tetapi saya sangat mengharapkan kehadiran Bapak, Ibu dan saudara-saudara sekalian saat ini agar juga dimanfaatkan untuk lebih dekat mengenal indonesia," ungkapnya.

Presiden juga berpesan bahwa kejuaraan wushu kali ini bukan semata-mata pertandingan. Namun, kejuaraan ini adalah jembatan persahabatan untuk mempererat tali persaudaraan antar bangsa.

"Oleh sebab itu saya ingin mengajak untuk berlatih dengan gembira, bertanding secara sportif menunjukkan kemampuan terbaik untuk meraih medali yang diharapkan," tambah Jokowi.

Baca juga: PB WI Umumkan 23 Atlet untuk Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022

Adapun Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022 dijadwalkan berlangsung di ICE BSD, Tangerang, pada 5 sampai 11 Desember 2022.

Indonesia selaku tuan rumah menurunkan 23 atlet untuk berjuang pada Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022.

Dari total 23 atlet Indonesia yang ikut serta, 12 di antaranya turun di nomor taolu (enam putra dan enam putri).

Sementara itu, 11 atlet lainnya turun di nomor sanda.

Adapun 11 atlet Indonesia di nomor sanda itu terdiri dari delapan putra dan tiga putri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com