Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikuti HUT Golkar hingga Selesai, Jokowi: Golkar Istimewa

Kompas.com - 22/10/2022, 06:11 WIB
Ardito Ramadhan,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Partai Golkar hingga selesai sekitar pukul 22.19 WIB, di JIExpo Kemayoran, Jumat (21/10/2022).

Jokowi mengatakan, ia bertahan mengikuti acara hingga rampung karena Golkar dan ketua umumnya, Airlangga Hartarto, istimewa baginya.

"Kan pas ulang tahun Golkar kan boleh kan dari awal sampai akhir, istimewa, Pak Airlangga istimewa, Golkar juga istimewa," kata Jokowi kepada wartawan usai acara.

Hal ini bisa dikatakan sebagai momen langka karena Jokowi biasanya langsung meninggalkan lokasi tak lama setelah ia memberikan kata sambutan.

Baca juga: Pesan Jokowi ke KIB soal Capres: Jangan Terlalu Lama

Namun, pada acara HUT Golkar, Jokowi masih berada di lokasi acara meski sudah membacakan sambutannya pada pukul 20.07 WIB.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jokowi tampak asyik mengikuti beragam pertunjukan musik yang ditampilkan setelah berpidato.

Jokowi juga terlihat ikut bernyanyi sambil berdiri ketika grup band Armada menyanyikan lagu 'Pergi Pagi Pulang Pagi' di penghujung acara.

Tak hanya Jokowi, sejumlah elite Golkar seperti Airlangga dan Ketua Dewan Penasihat Luhut Binsar Pandjaitan juga nampak berjoget saat Armada menyanyikan lagu hit tersebut.

Baca juga: Pesan Jokowi: Jangan Salah Pilih Pilot dan Kopilot yang Akan Dipilih Rakyat

Sementara itu, Airlangga Hartarto mengaku bersyukur karena Jokowi dapat menikmati acara peringatan hari ulang tahun partai yang dipimpinnya.

"Alhamdulillah tadi terlihat Bapak Presiden mengikuti acara sekitar 4,5 jam dari awal sampai akhir dan kelihatannya menikmati acara yang disuguhkan. Nah tentu kami senang," kata Airlangga.

Sebelumnya, Jokowi banyak memberikan wejangan terkait pemilihan calon presiden (capres) dalam sambutannya.

Bahkan, Jokowi menyarankan agar Golkar bersama partai koalisi segera mendeklarasikan capres.

Tak hanya itu, Jokowi juga sempat menyebut Airlangga Hartarto adalah salah satu calon pemimpin masa depan yang memiliki jam terbang.

Baca juga: Soal Pemimpin Masa Depan, Jokowi: Salah Satu yang Saya Lihat Airlangga Hartarto

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Niat Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati soal Kabinet Dimentahkan PDI-P

Niat Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati soal Kabinet Dimentahkan PDI-P

Nasional
SBY Doakan dan Dukung Prabowo Sukses Jaga Keutuhan NKRI sampai Tegakkan Keadilan

SBY Doakan dan Dukung Prabowo Sukses Jaga Keutuhan NKRI sampai Tegakkan Keadilan

Nasional
'Presidential Club', 'Cancel Culture', dan Pengalaman Global

"Presidential Club", "Cancel Culture", dan Pengalaman Global

Nasional
Hari Ini, Hakim Agung Gazalba Saleh Mulai Diadili di Kasus Gratifikasi dan TPPU

Hari Ini, Hakim Agung Gazalba Saleh Mulai Diadili di Kasus Gratifikasi dan TPPU

Nasional
Respons Partai Pendukung Prabowo Usai Luhut Pesan Tak Bawa Orang 'Toxic' ke Dalam Pemerintahan

Respons Partai Pendukung Prabowo Usai Luhut Pesan Tak Bawa Orang "Toxic" ke Dalam Pemerintahan

Nasional
Bongkar Dugaan Pemerasan oleh SYL, KPK Hadirkan Pejabat Rumah Tangga Kementan

Bongkar Dugaan Pemerasan oleh SYL, KPK Hadirkan Pejabat Rumah Tangga Kementan

Nasional
Soal Maju Pilkada DKI 2024, Anies: Semua Panggilan Tugas Selalu Dipertimbangkan Serius

Soal Maju Pilkada DKI 2024, Anies: Semua Panggilan Tugas Selalu Dipertimbangkan Serius

Nasional
Kloter Pertama Jemaah Haji Indonesia Dijadwalkan Berangkat 12 Mei 2024

Kloter Pertama Jemaah Haji Indonesia Dijadwalkan Berangkat 12 Mei 2024

Nasional
Saat Jokowi Sebut Tak Masalah Minta Saran Terkait Kabinet Prabowo-Gibran...

Saat Jokowi Sebut Tak Masalah Minta Saran Terkait Kabinet Prabowo-Gibran...

Nasional
'Presidential Club' Ide Prabowo: Dianggap Cemerlang, tapi Diprediksi Sulit Satukan Jokowi-Megawati

"Presidential Club" Ide Prabowo: Dianggap Cemerlang, tapi Diprediksi Sulit Satukan Jokowi-Megawati

Nasional
[POPULER NASIONAL] Masinton Sebut Gibran Gimik | Projo Nilai PDI-P Baperan dan Tak Dewasa Berpolitik

[POPULER NASIONAL] Masinton Sebut Gibran Gimik | Projo Nilai PDI-P Baperan dan Tak Dewasa Berpolitik

Nasional
Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
 PAN Nilai 'Presidential Club' Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

PAN Nilai "Presidential Club" Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Nasional
LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com